Politeia

Polisi Akan Bentuk Kampung Tangguh di Petamburan

Konsep pembentukan Kampung Tangguh akan meniru konsep Polda Jatim yakni dalam rangka mencegah penyebaran Covid-19

JERNIH-Kapolda Metro Jaya yang baru Irjen Fadil Imran berencana membangun kampung tangguh di beberapa wilayah di DKI Jakarta. Rencana tersebut disampaikan Fadil saat melakukan kunjungan di Petamburan bersama Kasdam Jaya Brigjen TNI Muhammad Saleh Mustafa dalam rangka memantau pelaksanaan rapid tes massal di wilayah tersebut.

“Saya Kapolda Metro Jaya dengan Pangdam Jaya dan jajaran akan membangun kampung tangguh di wilayah-wilayah yang jadi episentrum penyebaran Covid-19 di DKI Jakarta. Saat ini kami bersama pangdam sudah memerintahkan jajaran di bawah untuk segera melakukan pengumpulan data,” kata Fadil lmran, Minggu (22/11/2020).

Adapun lokasi pembentukan Kampung Tangguh tersebut akan dikoordinasikan dengan Walikota di masing-masing kotamadya bersama tim Polda dan Pangdam Jaya.

“Polda Metro Jaya berkoordinasi dengan Gugus Tugas Provinsi dan kota madya untuk menentukan titik-titik yang akan kami intervensi dengan kampung tangguh,” kata Fadil.

Kampung Tangguh akan dibangun di beberapa titik di Jakarta, diantaranya di wilayah Kelurahan Petamburan, Jakarta Pusat.

Dipilihnya Petamburan sebagai lokasi pembentukan Kampung Tangguh karena daerah tersebut dinilai sudah menjadi klaster baru setelah terjadi kegiatan yang mengundang kerumunan besar pada acara pernikahan putri Habib Rizieq Shihab (HRS), Ketua FPI yang digabung dengan acara Maulud Nabi.

Pembentukan Kampung Tangguh tersebut akan meniru dengan Kampung Tangguh Semeru yang dibangun di Jawa Timur yang sudah terbukti berhasil membantu meminimalisir untuk memutus mata rantai penularan Covid-19.

Fadil menyebut lebih baik meniru yang baik dari daerah lain seperti Kampung Tangguh yang dibangun Polda Jatim.

sebagaimana diketahui, Program Kampung Tangguh Semeru merupakan terobosan Polda Jawa Timur pada saat di wilayah Jatim diterapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Surabaya Raya (Surabaya, Sidoarjo dan Gresik) dan Malang Raya (Kabupaten Malang, Kota Malang dan Kota Batu).

Menurut Fadil, Kampung Tangguh Semeru merupakan upaya melawan corona berbasis lingkungan RT/RW. Masyarakat secara langsung dilibatkan untuk menjaga kampungnya dari penularan corona.

Fadil berharap, agar upaya tersebut dapat memutus mata rantai penularan Covid-19. (tvl).

Back to top button