Site icon Jernih.co

Baku Tembak di New Jersey, Enam Tewas

New Jersey — Enam tewas, termasuk seorang perwira polisi, dalam baku tembak berjam-jam Selasa 10 Desember 2019 waktu setempat.

Kepala polisi Michael Kelly mengatakan dua korban tewas adalah tersangka. “Petugas kami diserang selama berjam-jam,” kata Kelly.

Baku tembak terjadi di dua lokasi. Perama di pemakaman, dengan tersang mengawali dengan menembak polisi. Kedua di supermarket halal.

Di supermarket halal, polisi menemukan lima korban. Namun, Kelly tiadk mengatakan apa yang memicu penembakan.

“Saya yakin petugas yang terbunuh berusaha menghentikan penjahat,” katanya.

James Shea, direktur keselamatan publik, mengatakan pertumpahan darah itu bukan tindakan terorisme kendati penyelidikan masih berlangsung.

New Jersey, kota berpenduduk 270 ribu orang, terletak di seberang Sungai Hudson dengan Patung Liberty-nya.

Penembakan berjam-jam berlangsung di jalan utama sepanjang sore. Selongsong peluru berhampuran di jalan, kaca pecah, dan lubang peluru tertera di mobil-mobil dan tembok gedung.

Dalam rekaman video yang dibuat seorang warga, dan viral di media sosial, terlihat polisi dengan senjata mengarah ke depan bergerak membersihkan jalan.

Gubernur Phil Murphy, dalam pernyataan di Twitter, mengatakan anak-anak sekolah dasar Sacred Heart terlindungi selama insiden itu.

Keuskupan Agung Newark merespon pernyatana gubernur dengan menulis; “Semua staf dan siswa selamat.”

Di Gedung Putih, Presiden Donald Trump mendapat informasi soal penembakan itu dan mengikuti perkembangan dari lapangan.

Exit mobile version