- Fosil digali di Montana tahun 2020 dan dimiliki kolektor pribadi.
- Lelang akan berlangsung dengan hak penuh, artinya pemenang bisa mengganti nama fosil.
JERNIH — Kerangka T-rex setinggi 40 kaki, atau 12,2 meter, akan dilelang di Hong Kong dan diperkirakan terjual 25 juta dolar AS, atau Rp 390 miliar.
Shen, demikian nama kerangka bintang purba itu, dilelang pada 30 November 2022 dan akan menjadi kerangka T-rex pertama yang ditawarkan ke kolektor Asia.
Kerangka ditemukan di digali di Formasi Hell Creek, di McCone County, Montana, AS tahun 2020. Binatang ini hidup pada periode kapur, sekitar 68–66 juta tahun lalu.
Sejak digali, kerangka penting secara ilmiah ini disusun kembali dengan pose akurat, yang memperlihatkannya sebagai binatang purba paling ganas.
Balai Lelang Christie memperkiarkan Shen akan terjual pada kisan 120 juta sampai 200 juta dolar Hong Kong, atau 15 juta sampai 25 juta dolar AS.
Pembeli yang memenangkan lelang ini dipastikan salah satu crazy rich Asia yang ingin memajang Shen di rumah besar mereka, sesuatu yang dipastikan akan menimbulkan pertikaian dengan ahli paleontologi.
Shen telah diteliti paleontolog Dr David A Burnham dari Universitas Kansas dan Dr John R Nudds dari Universitas Manchester.
“T-rex sangat langka,” kata Dr Nudds kepada Daily Mail. “Hanya satu dari 80 juta dinosaurus T-rex yang diawetkan sebagai fosil. Hanya dua yang pernah dilelang. T-rex adalah yang terbesar dari semua dinosaurus, dan Shen salah satu yang terbaik.
Shen saat ini dimiliki kolektor pribadi dan akan dipamerkan secara fisik di Victoria Theatre & Concert Hall di Singapura, 28-30 Oktober. Setelah itu Shen akan diangkut sejauh 1.600 mil ke barat dana dan dipajang di Pusat Konvensi dan Pameran Hong Kong, sebelum dilelang.
Balai Lelang Christie mengatakan spesimen itu akan dilelang dengan hak penuh, artinya pembeli akan secara resmi dapat mengagnti nama fosil ini.
Sebelumnya, dua kerangka dinosaurus dijual di Balai Lelang Christie di New York. Keduanya, Stan the T-rex — terjual dengan harga 31,8 juta dolar (Rp 487,1 miliar) dan menjadi rekor termahal — serta The Raptor yang terjual 12,4 juta dolar AS (Rp 189,9 miliar).