Site icon Jernih.co

Gareth Southgate Coret Mason Greenwood dari Timnas Inggris

JERNIH — Pelatih Gareth Southgate mencoret Mason Greenwood dari tim nasional Inggris menyusul kasus perkosaan yang dituduhkan penyerang Manchester United itu.

The Sun menulis Southgate tidak akan dipertimbangkan kembali ke Three Lions, julukan timnas Inggris, sampai proses hukum selesai. Sedangkan Greenwood saat ini keluar dari tahanan kepolisian dengan jaminan, dan masih menunggu penyelidikan lebih lanjut yang digelar Kepolisian Greater Manchester.

Greenwood menghadapi tuduhan relatif berat, tidak hanya penyerangan dan percobaan perkosaan tapi juga ancaman pembunuhan.

Tahun 2020, Greenwood — bersama striker Manchester City Phil Foden — dipulangkan Southgate dari Nations League di Eslandia karena melanggar pedoman karantina Covid-19 demi melampiaskan hasrat seksualnya di hotel tim.

Greenwood kehilangan segalanya. Manchester United mencoret merchandise-nya dari toko online. Sejumlah satu tim menekan unfollow di Instagram-nya, dan Nike menjauhkannya.

Exit mobile version