Site icon Jernih.co

Lirik ‘Hey Jude’ Tulisan Tangan Paul McCartney Terjual Rp 14,3 Miliar

London — Lirik lagu Hey Jude, yang ditulis tangan Paul McCartney di secarik kertas, terjual dengan harga 910 ribu dolar AS, atau Rp 14,3 miliar, di Balai Lelang Julien, California, AS, Jumat lalu.

Lelang online tidak hanya menjual tulisan tangan Paul McCartney, tapi juga 250 item memorabilia The Beatles. Lelang digelar untuk menandai setengah abad perpisah grup musik legendaris Inggris itu.

Drumhead bass vintage dengan logo The Beatles, yang digunakan selama tur Amerika Utara tahun 1964, terjual dengan harga 200 ribu dolar AS, atau Rp 3,1 miliar.

Baca Juga:
— Legenda Musik Country Kenny Rogers Meninggal Dunia
— Samuel Eto’o, Dari Lapangan Sepakbola ke Panggung Musik
— Dolly Parton Donasikan 1 Juta Dolar AS untuk Covid-19

Asbak yang digunakan Ringo Starr di Studio Abbey Road di London, terjual dengan harga 32.500 dolar AS, atau Rp. 513 juta.

Sebelum lelang lirik lagu Hey Jude yang ditulis tangan, Jason Watkins — spesialis musik di Balai Lelang Julien — mengatakan McCartney menulis lirik lagu itu tergesa-gesa karena harus segera pergi ke studio.

Lirik Hey Jude tulisan tangan sangat langka. Lagu ini direkam tahun 1968. “Ini lagu yang sangat ikonik, dan semua orang kenal,” katanya.

Lirik yang ditulis tangan inilah yang digunakan sebagai panduan saat rekaman.

Exit mobile version