Site icon Jernih.co

Seekor Kucing Bajak Pesawat, Paksa Pilot Tarco Air Kembali ke Bandara

JERNIH — Seekor kucing mengamuk, masuk ke kokpit, dan menyerang pilot, setengah jam setelah pesawat penumpang Tarco Air lepas landas dari Bandara International Khartoum.

Al Sudani, outlet berita lokal, melaporkan Tarco Air dalam penerbangan rutin ke Doha, Qatar, saat insiden terjadi. Tidak disebutkan berapa penumpang di dalam pesawat saat itu.

Yang pasti, satu penumpang yang tidak terdaftar ‘membajak’ kokpit dan memaksa pilot kembali ke bandara awal.

Mengutip kru pesawat dan beberapa penumpang, Al Sudani memberitakan keputusan return to base diambil setelah upaya menjinakkan kucing gagal. Kucing menyerang kru yang berusaha menangkap dan mengandangkannya.

Kucing Bajak Pesawat

Al Sudani mencoba mencari tahu bagaimana kucing masuk ke pesawat, karena tidak ada penumpang yang berusaha menyelundupkan Si Pus dengan memasukannya ke koper.

Kru darat Tarco Air mengatakan sebelum penerbangan pesawat bermalam di hanggar Bandara Khartoum. Kucing kemungkinan menyelinap saat petugas membersihkan dan melakukan pengecekan teknis sebelum pesawat keluar hanggar.

Kucing kemungkinan bersembunyi dan tertidur di dalam kabin, saat pesawat keluar dari hanggar dan berada di parkiran.

Meski terdengar membingungkan, insiden kucing ‘bajak’ pesawat bukan baru. Tahun 2004, sebuah pesawat penumpang Belgia dengan 62 penumpang di dalamnya terpaksa kembali ke Brussels setelah seekor kucing mengamuk di kokpit.

Yeng membedakan adalah insiden di Belgia dilakukan kucing bernama Gin, yang keluar dari tras travel pemiliknya. Gin menyelinap ke kokpit saat makanan disajikan, menyerang pilot, mencakar kru, dan menggigit siapa pun yang coba menangkap.

Tahun yang sama, insiden serangan kucing terjadi di kokpit Bangladeshi Air. Saat itu pesawat sudah dalam setengah perjalanan.

Kru memutuskan menyelesaikan penerbangan menuju Dhaka, ibu kota Bangladesh. Pesawat mendarat dengan selamat, dan pilot mengalami luka cakaran kucing di wajah.

Kucing ‘pembajak’ pesawat menghindari aparat dan melarikan diri. Namun, sang kucing yang kebingungan berada di Bandara Dhaka tertangkap beberapa jam kemudian.

Tahun 2013, penerbangan kargo Saudi Air dari Riyadh ke Hong Kong terpaksa dibatalkan setelah pilot diteror penumpang gelap bernama Si Pus.

Teror dilakukan Si Pus saat pilot menghidupkan mesin. Si Pus menyerang pilot dengan cakar tajam, menggores wajah, dan merobek pakaian.

Pilot mematikan mesin pesawat, dan memerintahkan kru membuka pintu pesawat. Si Pus lari entah keluar pesawat dan tak pernah ditemukan.

Exit mobile version