Akibat SIM palsu yang dibuat pada 2017 lalu itu, Polisi pun menjerat dengan pasal tambahan terkait pemalsuan dokumen dengan hukuman penjara selama lima tahun.
JERNIH-Setelah menjalani pemeriksaan, supir truk kontainer maut di Balikpapan, Kalimantan Timur, M Ali, ternyata menggunakan SIM palsu. Dia, merubah sendiri SIM A menjadi SIM B 2 Umum dengan cara ditempel. Seperti diberitakan sebelumnya, akibat kecelakaan tersebut, 4 orang tewas dan puluhan lainnya luka-luka.
Kabid Humas Polda Kalimantan Timur Kombes Pol Yusuf Sutejo bilang, temuan penggunaan SIM palsu tersebut, berdasar hasil penyidikan terhadap M Ali yang sudah ditetapkan sebagai tersangka. Akibat SIM palsu yang dibuat pada 2017 lalu itu, Polisi pun menjerat dengan pasal tambahan terkait pemalsuan dokumen dengan hukuman penjara selama lima tahun.
Polisi juga menyebutkan, dari hasil olah TKP, ditemui fakta bahwa kecelakaan dipicu lantaran rem truk kontainer tersebut blong. Sedangkan urin dan kejiwaan M Ali juga turut diperiksa.
Selanjutnya, Dirlantas Polda Kaltim Kombes Pol Sony Irawan mengatakan, petugas telah mengevakuasi bangkai truk dengan menggunakan crane, sementara M ALi yang merupakan warga Jalan Tanjung Pura, Balikpapan, sudah ditahan di Polres setempat.
Sony menjelaskan, truk tersebut berangkat dari Jalan Pulau Balang di KM 13 Soekarno-Hatta, Karang Joang, Balikpapan Utara, sekitar pukul 05:00 WITA. Rute yang dililih, Jalan Soekarno-Hattta atau yang biasa disebut sebagai Kilo.
Setibanya di rute tersebut tepatnya di Kilo 0,5 di depan Rajawali Foto, seperti diberitakan SindoNews, menjelang turunan panjang hingga lampu pengatur lalu lintas di depan Bundaran Kapak, Ali menurunkan perseneling dari 4 ke 3 untuk mengurangi laju kendaraan.
Namun, tepatnya di depan Polres Balikpapan Utara, rem truk kontainer blong. Meski melambat karena persneling rendah, tanpa rem dan di jalan yang menurun panjang, kecepatan truk tak terkendali hingga menyeruduk 19 kendaraan di depannya.
“Seingat sopir tronton yang pertama kali dia tabrak pengendara sepeda motor,” kata Kombes Pol Sony.[]