Site icon Jernih.co

Dituduh Sensor Konten Palestina, Instagram Ubah Algoritma

Sebuah laporan yang dikeluarkan Mei mengungkapkan bahwa Instagram telah melanggar hak digital warga Palestina di lebih dari 250 kasus

JERNIH – Setelah dituduh menyensor konten terkait Palestina selama gelombang kekerasan terbaru di Gaza, Instagram mengumumkan bahwa platform tersebut akan membuat perubahan pada cara menampilkan konten.

Fitur “story” di Instagram dibuat sesuai dengan algoritme yang lebih mengutamakan konten asli daripada postingan yang sudah ada dan yang dibagikan ulang. Oleh karena itu, setiap konten terkait Palestina yang dibagikan dari akun lain didorong lebih rendah di umpan Instagram.

Instagram mengatakan bahwa menurut algoritme lama, postingan tentang sudut pandang tertentu tampaknya ditekan, tetapi ini adalah efek samping yang tidak disengaja dari cara algoritme mereka, bukan upaya yang disengaja untuk menyensor konten khusus ini.

Ini terjadi setelah ribuan posting terkait Palestina dihapus dari platform dan banyak konten pro-Palestina di media sosial ditemukan membawa peringatan.

Di bawah skema baru, yang akan diperkenalkan Instagram secara bertahap, semua posting dan story akan diperlakukan sama. Ini berarti bahwa aplikasi tidak akan memprioritaskan konten asli daripada postingan yang dibagikan ulang.

Sebuah laporan pada pertengahan Mei dari 7amleh, Pusat Arab untuk Kemajuan Media Sosial, mengungkapkan bahwa Instagram telah melanggar hak digital warga Palestina di lebih dari 250 kasus, baik dengan menghapus posting, menyensor informasi, atau menghapus akun. [*]

Exit mobile version