JAKARTA-Siapa tidak ingin libur? Semua orang memerlukan libur untuk menghilangkan penat dari rutinitas sehari-hari. Dengan berlibur, sejenak kamu akan melupakan pekerjaan dan mendapatkan pengalaman baru, bahkan inspirasi baru termasuk bertemu hal-hal baru.
Sayangnya, meskipun banyak yang ingin menikmati liburan, namun tidak semua orang berani melakukannya karena khawatir dompetnya jebol.
Tentu saja saat liburan harus mengeluarkan uang untuk membayar berbagai biaya, mulai dari transportasi, konsumsi, akomodasi, tiket masuk atraksi wisata, dan lain-lain. Namun, kalau kamu tau cara mengaturnya kamu pasti bisa liburan dengan biaya hemat. Berikut caranya kamu dapat berlibur hemat.
1. Rajin pantau promo
Kalau nasibmu bagus, kamu bisa menemukan paket promo dengan harga terjangkau bukan hanya tiket pesawat namun juga penginapan. Paket promo bisa ditemukan di toko online atau biro perjalanan. Namun selalu pastikan bahwa kebenaran penawaran promo tersebut dengan menghubungi dan meminta informasi secara detail.
2. Lupakan hotel, cari penginapan murah
Kamu bisa memilih Hostel, hotel kapsul, guest house yang saat ini bisa banyak ditawarkan lewat toko online. Dengan melupakan hotel, setidaknya pengeluaran akan lebih kecil. Bila dalam liburan kamu akan lebih banyak mengeksplorasi destinasi wisata maka penginapan fungsinya hanya untuk istirahat.
3. Cermat pilih atraksi wisata
Pilihlah atraksi wisata yang sesuai isi dompetmu. Carilah destinasi wisata dengan biaya masuk murah atau bahkan gratis. Beberapa destinasi wisata sudah memasukkan biaya atraksi dalam harga tiket masuk.
Tanpa masuk ke tempat wisata mahal, kamu tetap bisa kok bersenang-senang. Pergilah ketengah kota dan kamu bisa berfoto di depan gedung atau monumen ikonik hingga berburu kuliner special daerah tersebut.
4. Ajak teman lebih hemat
Libur bareng teman bukan saja bisa lebih hemat namun juga seru. Kamu bisa patungan penginapan, transportasi, makan bahkan menikmati atraksi yang lebih murah jika tiketnya dibeli secara kolektif.
Bila temanmu sudah pernah mengunjungi destinasi wisata tersebut bisa lebih menyenangkan karena bisa mengajakmu makan atau menginap di tempat recommended yang harganya terjangkau.
5. Beli oleh-oleh secukupnya
Bijaklah membeli oleh-oleh karena kadang sudah hemat diawal justru boros di akhir yakni belanja oleh-oleh. Cari informasi dimana bisa mendapatkan oleh-oleh makanan khas daerah yang enak dan murah agar budget kamu tak bocor. Belanja secukupnya, jangan sampai malah jadi beban bagasimu.
(tvl)