Site icon Jernih.co

Begini Cara Tangani Helm Basah

Helm yang lembab tidak nyaman untuk dipakai apalagi jika helm yang lembab dan bau akibat kena air hujan.

JERNIH-Musim hujan begini kadang helm yang dipakai basah karena kena air hujan yang menimbulkan bau kurang sedap. Helm yang berbau tak sedap tentu membuat helm tidak nyaman saat dipakai.

Lalu bagaimana menangani helm agar terhindar dari lembab dan bau apek?

Berikut beberapa tips yang dapat dilakukan pada helm yang kena air hujan, lembab dan bau:

Mengelap dengan kain yang tepat

Salah satu cara yang dianjurkan adalah segera mengelap bagian helm yang kena iar hujan. Untuk mengelapnya Owner Grace Helmet, Marlond, mengingatkan agar menggunakan lap yang tepat.

“Pakai lap microriber jangan kanebo,” kata Marlond mengingatkan.

Dijelaskan oleh Marlond tentang dampak penggunaan kanebo atau lap jenis chamois justru akan mendampak buruk buat helm.

“Kanebo bahannya masih kasar bisa membuat lecet helm, nantinya yang paling berasa ada lecet pada visor,” jelas Marlon tentang salah menggunakan lap untuk helm.

“Makanya direkomendasikan microfiber karena punya bahan yang lebih lembut,”.

Jemur di bawah Matahari

Selanjutnya jika dirasa telah kering nanti helm tersebut tinggal dikeringkan dibawah sinar matahari.

Selain menghilangkan bau dan mencegah bakteri jahat di dalam helm berkembang, menjemur di bawah matahari akan membuat spons di dalam helm kembali mengembang.

Beri parfum yang tepat

Setelah helm kering maka untuk menghilangkan sisa bau tak sedap pada helm dapat dilakukan dengan memberi parfum dengan catatan gunakan parfum yang memiliki kadar alkohol rendah.

Sebab, jika parfum memiliki kadar alkohol yang tinggi nantinya akan mengendap di dalam spons helm. Dan jika alkohol belum menguap dan helm tetap digunakan, dikhawatirkan terjadi reaksi yang dapat menyebabkan rambut menjadi rusak. (tvl)

Exit mobile version