Berdonasi pada PMI Jakarta Selatan semudah memesan makanan online.
Setiap menyebut nama Palang Merah Indonesia (PMI) yang terbayang adalah lembaga yang melayani orang yang membutuhkan darah dan lembaga yang menangani donor darah. Hal tersebut tidak lepas dari kenyataan hanya PMI yang menyediakan darah bagi masyarakat.
Demikian juga hanya PMI yang selalu menangani pelaksanaan donor darah diberbagai kegiatan. Saat ini sudah menjadi pemandangan umum jika sebuah lembaga atau organisasi melakukan kegiatan sosial selalu dibarengi kegiatan donor darah.
Namun sebetulnya tugas PMI bukan hanya urusan darah dan donor darah belaka. Pelayanan kesehatan tranfusi darah hanya salah satu tugas PMI. Hal lain yang harus dilakukan PMI bagi masyarakat, diantaranya kesiapsiagaan bantuan dan penanggulangan bencana serta Pelayanan sosial kesehatan masyarakat.
Terlebih dimasa pandemi seperti saat ini, tugas PMI menjadi lebih banyak dan berat karena bukan hanya menangani kebutuhan mereka yang sakit namun juga menangani mereka yang ditinggalkan mereka yang tengah sakit. PMI bahkan menangani anak-anak yang ditinggalkan oleh orang tua mereka yang meninggal dunia akibat terinfeksi Covid-19.
Pandemi yang berkepanjangan dan jumlah anak-anak yang ditinggalkan orang tua yang meninggal karena Covid-19, membuat kebutuhan PMI melonjak sementara anggaran dari pemerintah tidak dapat menutup kebutuhan operasional.
Itulah sebabnya setiap tahun PMI menyelengarakan bulan dana PMI, suatu kegiatan untuk menggalang dana dari masyarakat. Dalam Bahasa yang mudah dipahami dana dari warga, untuk warga dan akan dikembalikan ke warga masyarakat yang membutuhkan bantuan.
Dukungan masyarakat sangat penting terutama dalam bentuk donasi karena itu akan menjadi darah segar bagi PMI dalam menjalankan tugas-tugas kemanusiaan dan kepalangmerahan dibantu oleh para relawan yang tersebar di berbagai daerah.
“Kami sangat berharap peran semua masyarakat dan semua sektor untuk bisa besama-sama saling membahu,” kata Kepala Seksi Pengembangan Sumber Daya PMI Kota Jakarta Selatan, Iwan Prasetya, baru-baru ini.
Di era yang serba digital ini, PMI juga memudahkan masyarakat yang hendak melakukan donasi. Di PMI Jakarta Selatan donasi dilakukan secara digital untuk menghindari adanya kontak fisik saat pembayaran donasi. Namun demikian donasi dengan penyebaran kupon tetap dilaksanakan mengingat tidak semua masyarakat yang ingin ikut donasi dapat menggunakan donasi digital.
Untuk menjaga kepercayaan masyarakat, PMI Jakarta Selatan menggunakan Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) untuk menjamin transparansi jumlah dana yang terkumpul digunakan PMI untuk menjalankan tugas-tugas kemanusiaan dan kepalangmerahan.
Saatnya kita bersama-sama bergotongroyong mendukung penggalangan dana bagi PMI yang puncaknya pada bulan dana PMI. Untuk Jakarta Selatan, mulai September sampai Desember 2021.
Tak perlu menunggu datangnya bulan dana PMI jika hendak berdonasi, sebab berdonasi PMI saat ini dapat dilakukan siapa saja, dimana saja dan berapa saja jumlahnya. Berdonasi pada PMI Jakarta Selatan semudah memesan makanan via online. (tvl)