Site icon Jernih.co

Melongok Tempat Penyimpanan Kendaraan Eks Tilang dan Laka Lantas

?

BEKASI-Kalau kita datang berkunjung di tempat penampungan barang bukti pelanggaran lalu lintas dan kecelakaan lalu lintas yang terletak di Jalan Pejuang, Teluk Pucung, Bekasi Utara, Kota Bekasi, Jawa Barat, kita akan disuguhi pemandangn ratusan bahkan ribuan kendaraan roda dua dan roda empat diletakkan begitu saja di tanah lapang terbuka yang tidak terpelihara, meskipun tempat itu ada penjaganya.

Berbagai merk dan jenis kendaraan dapat ditemukan disini, mulai dari yang merk eksklusif hingga kendaraan dengan merk biasa. Ada juga kendaraan tahun lawas namun banyak pula tahun anyar. Kendaraan-kendaraan tersebut merupakan hasil tilang maupun laka lantas yang ditempatkan di sini.

Penjaganya, yang biasa dipanggil Babeh, menyatakan kendaraan-kendaraan tersebut memang selama ini dibiarkan begitu saja oleh pemiliknya.

“Saya cuma jaga, jadi kalau mau lengkapnya ke Kasatlantas,” kata Babeh Rabu 22 Januari 2020.

Menurut Bebeh tempat tersebut merupakan penampungan kendaraan hasil tilang kepolisiaan dan kecelakaan.

“Tempa penampungan yang dibuat oleh Polres Metro Bekasi Kota”

Bebeh juga menjelaskan bahwa tempat tersebut sekarang  penuh dengan kendaraan dan menjadi bangkai.

“Dikarenakan tidak ada yang diambil oleh pemiliknya. kendaraan itu hasil tilangan kepolisian maupun kecelakaan tidak ada yang diambil. Entah apa sebabnya. Apakah karena tidak adanya surat-surat, maupun bekas kecelakaan sehingga mereka enggan mengurus kendaraanya.”

Babeh menyebutkan ribuan motor dan puluhan mobil itu tak terurus dan dibiarkan saja. Kendaraan tersebut sebagian sudah tertutup pohon menjalar, sehingga sudah tidak tampak lagi wujud tumpukan kendaran itu.

Dilokasi tersebut seluruh kendaraan disusun jejer rapi, namun ada pula yang sudah ditumpuk-tumpuk. Nampaknya yang ditumpuk adalah kendaraan yang sudah lama sekali keberadannya dan kendaraan bekas laka lantas.

Hampir setiap waktu bertambah terus kendaraan yang dikirim kesitu, sementara tidak ada kendaraan yang diambil sehingga lokasi penyimpanan kendaraan semakin penuh dan sempit sehingga makin tak menyisakan tempat.

Kalau diperhatikan secara teliti pada tumpukan kendaraan tersebut, diantaranya masih banyak  juga banyak yang masih mulus bodinya, namun tidak diketahui kondisi mesinnya.

(tvl)

Exit mobile version