Pengusulan Sigit mengakhiri polemik tentang bursa calon Kapolri yang terjadi dalam beberapa waktu terakhir.
JERNIH-Nampaknya Fit and Propper tes yang akan ditempuh Komisaris Jenderal Listyo Sigit Prabowo menuju posisi Kapolri akan berjalan mulus. Sejumlah fraksi di Komisi III DPR RI tidak keberatan dengan sosok yang diajukan Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai calon Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (Kapolri).
Berbagai pernyataan dukungan untuk Sigit mengalir terutama dari anggota komisi III DPR RI yang merupakan mira kerja polisi.
Anggota Komisi III DPR RI dari Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Arteria Dahlan jauh-jauh hari menyatakan bahwa dirinya sejak awal mendukung siapapun sosok yang akan diusulkan Jokowi sebagai Kapolri. Pilihan Jokowi terhadap Sigit dinilai Arteria Dahlan sudah melalui proses cermat nan mendalam.
“Saya melihat pilihan Pak Jokowi ke Komjen Listyo Sigit sangat tepat dan cukup beralasan dan diambil melalui suatu proses pencermatan yang mendalam melalui suatu keputusan-keputusan yang matang dan telah mempertimbangkan banyak hal serta pastinya merupakan keputusan yang terbaik,” kata Arteria, pada hari Rabu (13/1/2021).
Adapun anggota Komisi III DPR dari Fraksi PKB Jazilul Fawaid meyakini nantinya DPR akan menyetujui nama Listyo sebagai calon Kapolri.
Jazuli menilai Sigit merupakan polisi yang memiliki prestasi dan kalem. Nantinya setelah jadi Kapolri, Wakil Ketua MPR itu berharap, Sigit tetap menjadi pribadi yang mampu berkomunikasi dengan setiap lapisan masyarakat.
“Mudah-mudahan harapan saya agar tetap menunjukkan pribadi yang lembut, bijaksana, dan juga berkomunikasi dengan setiap lapisan masyarakat karena dukungan masyarakat itu akan membuat tugasnya lebih ringan,”.
Pernyataan serupa datang dari Wakil Ketua Komisi III DPR dari Fraksi Partai Golkar Adies Kadir, yang menyebut fraksinya mendukung langkah Jokowi mengusulkan Listyo Sigit sebagai calon Kapolri.
“Kalau Presiden memilih Sigit, ya sudah sepantasnya usulan tersebut untuk kami dukung. Partai Golkar sebagai partai pendukung pemerintah mendukung semua kebijakan atau keputusan yang diambil oleh Presiden,” katanya
Adies Kadir tak meragukan kemampuan Sigitbaik dari segi integritas, kapabilitas, profesionalitas, loyalitas, dan jam terbang.
Bahkan Wakil Ketua Komisi III DPR dari Fraksi Partai NasDem, Ahmad Sahroni menganggap Sigit mempunyai prestasi dan rekam yang sangat baik sehingga merupakan calon yang tepat.
“[Rekam jejak] Hal tersebut bisa kita lihat dari kinerja dan prestasi beliau selama ini,”
“Dengan mengajukan nama Komjen Listyo, Pak Presiden sudah sangat mempermudah kerja kami di Komisi III, karena beliau memang perwira yang Insya Allah paling cocok memegang posisi tersebut,” katanya menambahkan.
Sementara anggota Komisi III DPR dari Fraksi Partai Gerindra Wihadi Wiyanto mengapresiasi langkah Jokowi yang sudah mengusulkan Kepala Bareskrim Polri itu menjadi calon Kapolri pengganti Idham. Bahkan Wihadi menilai hal tersebut merupakan langkah yang tepat.
“Apa yang sudah diusulkan presiden nanti akan dilakukan fit and proper test, pada prinsipnya belum ada suatu penolakan dan kita apresiasi presiden sudah menunjuk calon Kapolri. Polemik beberapa pekan ini terjawab. Pilihan presiden sudah tepat untuk memilih Listyo sebagai calon Kapolri yang diajukan ke DPR,” kata Wihadi.
Dari Fraksi PPP, Anggota Komisi III, Arsul Sani menyatakan partainya menghormati keputusan Jokowi yang telah menunjuk Listyo sebagai calon Kapolri.
“PPP menghormati keputusan Presiden Jokowi yang telah menunjuk Listyo sebagai calon Kapolri dan mengirimkannya ke DPR untuk menjalani uji kelayakan dan kepatutan,”. (tvl)