Site icon Jernih.co

Pasca-Banjir, Satpas SIM Daan Mogot Baru Aktif Pekan Depan

JAKARTA-Satpas SIM Daan Mogot saat ini sedang mengejar target agar e-drives SIM dapat mulai diaktifkan pada pekan depan. Usai banjir yang merendam kawasan Satpas pada awal tahun 2020 , sebanyak, 180 sensor E-Drive harus  di cek satu persatu untuk memastikan kondisinya.

Kasi SIM Subdit Regident Ditlantas Polda Metro Jaya Kompol Lalu Hedwin mengatakan sebagian alat sudah dicek oleh teknisi pada hari Rabu. Hingga saat ini sejumlah tehnisi sedang bekerja siang malam untuk memastikan alat sensor gerak dapat berfungsi dengan baik.

“Sudah dilakukan pengecekan sejak Sejak hari Rabu (15/1/2020), namun teknisi masih melakukan pengecekan terhadap sensor dan komponen pendukung lainnya,” Kompol Lalu menambahkan .”Sekarang kita fokus lagi cek sensor getar, dicek satu per satu,”.

Jika memang semuanya sudah selesai diperiksa dan tidak ditemukan kerusakan, maka E-Drive siap digunakan kembali.

“Semoga Senin sudah bisa aktif lagi,” kata Kasie SIM Regident Ditlantas Polda Metro Jaya, Kompol Lalu Hedwin di Satpas SIM Daan Mogot, Cengkareng, Jakarta Barat, Jumat (17/1/2020).

Soft launching, e-drives telah dilakukan pada awal Desember 2019, namun hingga saat ini masih belum digunakan karena masih memerlukan penyempurnaan berbagai hal tehnis, terlebih karena Satpas SIM Polda Metro Jaya masih melakukan pengecekan usai banjir berhari-hari yang merendam kawasan itu.

Kompol Lalu juga memastikan bahwa tiang-tiang dengan kotak RFID dan kontrol boks tidak mengalami kerusakan dampak dari banjir.  “Kalau kemarin yang dikhawatirkan jaringan kabel CCTV RFID traffic light dan control box, karena satu ujian satu modul satu control box”

Dari hasil pengecekan terhadap semua peralatan, diketahui semuanya baik dan siap dioperasikan. “ Kemarin sudah diperiksa teknisi, hasilnya jaringan kabel, CCTV, RFID, Traffic Light dan control box tidak alami kerusakan,”

(tvl)

Exit mobile version