Sebanyak 33 sepeda motor dan 100 mobil polisi siap mengantar paket sembako tersebut ke rumah mereka yang membutuhkan agar tidak terjadi kerumunan masyarakat mengantre sembako.
JERNIH-Dalam rangka HUT ke 65 Lalu Lintas Bhayangkara, Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya membagikan 25 ton beras yang ditujukan bagi warga yang terkena dampak Covid-19.
Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Nana Sudjana menyebut pemberian bantuan tersebut dalam rangka acara HUT ke 65 Lalu Lintas Bhayangkara. Beras sebanyak 25 ton tersebut terbagi dalam 3.000 paket sembako.
“Di masa pandemi ini, banyak masyarakat yang terdampak, di samping terdampak kesehatan, juga berdampak masalah perekonomian. Pada hari ulang tahun Direktorat Lalu Lintas kami melaksanakan bakti sosial. Ada sekitar 25 ton beras yang akan kita berikan kepada masyarakat yang terdampak,” kata Nana di Polda Metro Jaya, Jakarta, Minggu (20/9/2020).
Nana juga menyebut paket sembako tersebut nantinya diantar ke rumah-rumah warga yang membutuhkan. Sebanyak 33 sepeda motor dan 100 mobil polisi siap mengantar paket sembako tersebut.
Upaya mengantar bantuan social ke rumah warga merupakan cara mengurangi kerumunan masyarakat.
“Hari ini kurang-lebih melibatkan 100 kendaraan roda empat dan 33 roda dua yang akan dilakukan secara hunting. Kenapa hunting? Dalam rangka mengurangi kerumunan untuk baksos. Sasaran baksos hari ini adalah masyarakat yang membutuhkan dan terdampak COVID-19 antara lain ojol, sopir taksi, juga tim medis dan juga masyarakat lain yang terdampak COVID-19,” kata Nana.
Di samping menyiapkan bantuan social, kata Nana, Dalam rangkaian acara HUT Lalu Lintas Bhayangkara tersebut, Polri juga menggelar acara donor darah. Selain itu, pada Senin (21/9), Polda Metro Jaya menyediakan 2.500 rapid test untuk masyarakat.
Pada Selasa (22/9), Polda Metro Jaya juga akan memberikan penghargaan kepada polisi lalu lintas yang berprestasi.
“Hari H kita siapkan penghargaan, hari-H-nya itu pada 22 September 2020 daripada pelaksanaan hari Bhayangkara. Syukuran hari Lalu Lintas Bhayangkara, akan berikan anggota lalu lintas yang berprestasi,”.