Site icon Jernih.co

Tentara Rusia Dituduh Lakukan Kekerasan Seksual pada Perempuan Ukraina

Namun klaim Kuleba ini belum diverifikasi secara independen.

JERNIH-Menteri Luar Negeri (Menlu) Ukraina Dmytro Kuleba mengklaim, seminggu setelah militer Rusia melakukan invasi ke Ukraina, “banyak kasus” kekerasan seksual terjadi di Ukraina. Ia menuduh tentara Rusia melakukan perkosaan pada perempuan Ukraina.

Namun, klaim Kuleba ini belum diverifikasi secara independen.

Kuleba juga sepakat dengan beberapa negara eropa yang menyerukan membuat pengadilan khusus untuk menghukum Putin. Namun ia menyadari saat ini “sulit” untuk berbicara tentang hukum internasional di tengah negaranya yang tengah menghadapi peperangan.

baca juga: PM Pakistan Tolak Ajakan Musuhi Rusia

“Ketika bom jatuh di kota-kota Anda, ketika tentara memperkosa wanita di kota-kota yang diduduki, dan kami memiliki banyak kasus, sayangnya, ketika tentara Rusia memperkosa perempuan di kota-kota Ukraina, sulit untuk berbicara tentang efisiensi hukum internasional,” kata Kuleba dalam sebuah acara online yang diselenggarakan oleh lembaga think-tank Chatham House.

“Ini adalah satu-satunya alat peradaban yang tersedia bagi kita untuk memastikan bahwa, pada akhirnya, semua orang yang memungkinkan perang ini akan dibawa ke pengadilan dan Federasi Rusia, sebagai negara yang melakukan tindakan agresi, juga akan dimintai pertanggungjawaban atas perbuatannya.” (tvl)

Exit mobile version