Site icon Jernih.co

Lima Keluarga Kerajaan Terkaya di Dunia 2022

JERNIH — Ratu Elizabeth mungkin bangsawan paling terkenal di dunia. Ia sedang merayakan tahun ke-70 bertahkta di Kerajaan Inggris, dengan semua acaranya diliput media besar.

Namun, Keluarga Kerajaan Inggris bukan yang terkaya di dunia. Di Timur Tengah, keluarga-keluarga kerajaan menyita perhatian dunia. Berikut deretan keluarga kerajaan terkaya di dunia yang dihimpun dari berbagai sumber oleh South China Morning Post.

1. Arab Saudi 1,4 Triliun Dolar AS (Rp 20.209 Triliun)

Saudi Investment Fund, milik Putra Mahkota Sheikh Mohammed bin Salman, baru saja menandatangani pembelian saham perusahaan milik Jared Kushner senilai 2 miliar dolar AS.

Itu hanya jumlah kecil bagi Arab Saudi, rumah bagi keluarga kerajaan terkaya di planet ini. Dinasti Saud, yang memerintah sejak 1744. Raja Salman memerintah sejak 2015 dan diyakini memiliki kekayaan 18 miliar dolar AS, yang menjadikannya individu terkaya di planet ini.

Pangeran Alwaleed bin Talal diyakini sebagai keluarga kerajaan kedua dengan harga 16 miliar dolar AS. Ia dikabarkan menyetor 1,9 miliar dolar ke Elon Musk untuk pengambil-alihan Twitter.

Keluarga Kerajaan Arab Saudi memiliki 15 ribu anggota, dan semuanya kaya raya. Jika disatukan, kekayaan mereka berjumlah 1,4 triliun dolar AS — lebih besar dari produk domestik bruto (PDB) Spanyol dan Ausralia.

Meurut BuyShare, kekayaan mereka sangat mengesankan karena 10 keluarga kerayaan terkaya di dunia bernilai 2,4 triliun dolar, atau Rp 34,644 triliun, jika digabungkan.

2. Kuwait – 360 miliar dolar AS (Rp 5.196 Triliun)

Memerintah sejak 1752, Keluarga Sabah dikenal karena investasinya di perusahaan-perusahaan besar dan terkemuka di AS. Keluarga Kerajaan Kuwait diyakini terdiri dari 1.000 anggota dan dipimpin Sheikh Nawaf Al-Ahmad Al-Sabah, yang naik tahta tahun 2020.

Harga keluarga Kerajaan Arab Saudi diperkirakan bernilai 90 miliar dolar AS, atau Rp 1,298 triliun, tahun 1991. Namun nilai saham yang dimilikinya di banyak perusahaan melonjak, dan Keluarga Sabah kini memiliki 360 miliar dolar AS.

3. Qatar – 335 miliar dolar AS (Rp 4.835 triliun)

Qatar menyita perhatian dunia ketika dinyatakan menjadi tuan rumah Piala Dunia FIFA 2022. Mereka menginvestasikan banyak uang untuk membangun stadion dan semua infrastruktur transportasi publik.

Pariwisata ke wilayah gurun konservatif itu dipastikan meledak. Qatar menjadi pusat perhatian dunia jauh sebelum bola Piala Dunia bergulir.

Keluarga Thani, yang berkuasa di Qatar, memegang investasi perusahaan properti di seluruh dunia. Ia menanamkan uangnya di pencakar langit Shard Laondon, Olympic Village, dan departemen store Harrods, plua Empire State Building di New York.

Para bangsawan, dipimpin Sheikh Tamim bin Hamad Al Thani, juga memiliki investasi di Barclays Bank, British Ariways, dan perusahaan mobil Volkswagen.

Kekayaan kolektif mereka sekitar 335 miliar dolar AS. Dari jumlah itu, Hamad Al Thani memiliki kekayaan dua miliar dolar AS, atau Rp 28,885 triliun.

Pada usia 41 tahun, Sheikh Tamim bin Hamad Al Thani adalah raja termuda di dunia saat ini, dan merupakan satu dari 8.000 bangsawan Qatar.

4. Abu Dhabi, UAE – 150 miliar dolar AS (Rp 2.166 triliun)

Bangsawan Abu Dhabi, keturunan suku yang sama dengan bangsawan emirat tetangga Dubai dan sekarang memerintah tujuh emir di Uni Emirat Arab, melacak pemerintahan regional mereka ke tahun 1793.

Kekayaan keluarga ini diperkirakan 150 miliar dolar AS, yang sebagian berasal dari penjualan minyak di tahun 1970-an. Saat itu mendiang sheikh adalah salah satu tuan tanah terkaya di London.

Sebagai perbandingan, pemimpin Dubai Sheikh Mohammed bin Rashid Al Maktoum memiliki kekayaan 18 miliar dolar AS, atau Rp 259 triliun.

Sheikh Khalifa bin Zayed Al Nahyan, yang juga presiden Uni Emirat Arab sejak 2004 setelah kematian ayahnya, memiliki tanah di ibu kota Inggris bernilai 7,1 miliar dolar AS, atau Rp 102 triliun.

Properti itu menghasilkan 200 juta dolar AS, atau Rp 2,8 triliun, per tahun dari sewa, menurut The Guardian. Sheikh juga terlibat aktif dalam menangani sejumlah besar uang, dengan mengepalai Otoritas Investasi Abu Dhabi senilai 696 miliar dolar AS, atau Rp 10.047 triliun.

5. Inggris – 88 miliar dolar AS (Rp 1.270 triliun)

Elizabeth II adalah ratu terlama di planet Bumi. Ia adalah kepala Kerajaan Inggris dan terdaftar sebagai keluarga bangsawan terkaya kelima.

Ratu Elizabeth II diperkirakan memiliki kekayaan 470 juta dolar AS, atau Rp 6,7 triliun. Kekayaan kolektif Kerajaan Inggris, menurut Forbes, adalah 88 miliar dolar AS.

Sebagaian besar kekayaan ratu dibuat oleh Sovereign Grant. Selain memilih tanah mahkota, termasuk Sandringham di Norfolk dan Balmoral di Skotlandia, properti keluarga Kerajaan Inggris membuatnya tetap berada di atas keluarga Kerajaan Thailand dan Brunei.

Exit mobile version