Site icon Jernih.co

Ketua DPRD Kendari Subhan ST Perkuat Kemenangan Giona Nur Alam di Pilwali

JERNIH — Subhan ST, politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan ketua DPRD Kendari, dipastikan mendampingi Giona Nur Alam menuju pemilihan walikota (Pilwali) Kendari 2024.

“Saya siap mengikuti arahan partai, termasuk menjadi calon wakil walikota,” kata Subhan kepada wartawan. “Saya pribadi sangat senang ada anak muda berkualitas masuk dalam bursa walikota. Salah satunya, dan menurut saya yang paling kuat, adalah Ibu Giona Nur Alam.”

PKS, menurut Subhan, meraih enam kursi dalam pilcaleg terakhir dan hanya perlu satu kursi lagi untuk mengajukan calon walikota dan wakil walikota. Namun, masih menurut Subhan, PKS akan menggunakan kekuatannya untuk mendukung Giona.

“Saya siap memperkuat Ibu Giona untuk mewujudkan cita-cita bersama; menjadikan Kendari lebih baik,” katanya. “Saya yakin ibu Giona sebagai walikota Kendari, mampu menyelesaikan persoalan yang di alami kota Kendari saat ini, menjadikan kota Kendari lebih berkelas sehingga mampu memberikan kebahagiaan dan kesejahteraan untuk masyarakat kota Kendari.”

Subhan ST bukan orang baru di percaturan politik Kendari. Ia duduk di kursi DPRD Kendari sejak 2014. Lima tahun kemudian, tepatnya setelah pemilu 2019, ia menduduki kursi ketua DPRD Kendari.

Sebagai anggota dan ketua DPRD Kendari, Subhan mengawasi kinerja walikota. Ia tahu semua persoalan Kendari, dan menangkap aspirasi masyarakat untuk kehidupan kota yang lebih baik. Pengalaman itu lebih dari cukup untuknya bertarung memperebutkan kursi eksekutif kota.

“Sudah banyak saran, masukan, rekomendasi DPRD terhadap persoalan banjir, air bersih, sampah, kemacetan, Kendari terang, dan banyak lagi tapi belum terselesaikan dengan baik .Saatnya pindah ke gedung sebelah untuk merencanakan semua dari awal disana.“ kata Subhan.

Kehadiran Subhan ST diperkirakan akan membuat suara PKS solid mendukung Giona – Subhan di Pilwali mendatang.

Exit mobile version