Site icon Jernih.co

Kylian Mbappe Konsultasi ke Presiden Emmanuel Macron Soal Kepindahan ke Real Madrid

JERNIH — Striker Kylian Mbappe bikin pengungkapan mengejutan dengan mengatakan dirinya membahas kemungkinan pindah dari Paris St Germain (PSG) ke Real Madrid bersama Presiden Prancis Emanuel Macron.

“Kami berbicara sedikit,” kata Mbappe kepada wartawan mengenai pembicaraan dengan Presiden Macron. “Dia memberikan nasehat bagus. Dia ingin saya bertahan bersama PSG.”

Mbappe mengungkap kejutan ini dua hari setelah memutuskan menandatangani kontrak baru bersama PSG, dan mengakhiri spekulasi kepindahannya ke Real Madrid.

Menurutnya, tahun lalu adalah waktu yang tepat meninggalkan Parc des Princes, kandang PSG, dan merumput di Santiago Bernabeu. Ia tidak melakukannya dengan berbagai pertimbangan.

Kini, setelah menerima nasehat Presiden Macron, Mbappe akan bertahan di Parc des Princes sempai 2025.

“Presiden Macron adalah satu dari sedikit orang yang berbeda yang saya ajak bicara,” kata Mbappe. “Lainnya adalah Lionel Messi dan Neymar.”

Menurut Mbappe, sepak bola telah berubah dan memiliki tempat penting di masyarakat. “Jadi, penting bagi pemain untuk mendengar saran orang sebelum memutuskan pergi atau bertahan,” Mbappe mengakhiri.

Exit mobile version