Militer Kanada Bersiap Hadapi Invasi Angsa Liar

- Ini musim bersarang angsa Kanada. Mereka bersarang sesuka hati, dan tak bisa diusir.
- Angsa Kanada akan menyerang siapa saja yang dianggap mengancam sarangnya.
JERNIH — Departemen Pertahanan Kanada (DND) mengeluarkan peringatan kepada staf kantor pusat di Ottara, menyusul invasi angsa liar — binatang asli negara itu.
Angsa Kanada dikenal agresif terhadap apa pun yang mengacam mereka selama musim bersarang yang sedang berlangsung. Berbeda dari angsa lainnya, angsa Kanada memilikipanjang 90 sampai 110 cm, bentang sayap 140 sampai 180 cm, dan berat mencapai lima kilogram.
Dalam artikel yang diterbitkan Senin 28 April, Ottawa Citizen mengutip peringatan email yang dikirim juru bicara DND Nick Drescher Brown, yang menyarankan staf militer dan sipil tidak mencoba memberi makan atau menyentuh angsa Kanada. Jika itu dilakukan, angsa akan menganggapnya provokasi dan serangan bisa terjadi.
Personal militer di kantor pusat Carling Avenues diinstruksikan untuk tidakpanik jika menemukan angsa yang menunjukan perilaku agresif.
“Cobalah mejauh perlahan tanpa membelakangi angsa. Jaga kontak mata saat Anda muncur,” demikian bunyi instruksi itu. “Jika angsa menyerang atau mendesis, angkat tangan Anda agar tampak lebih besar dan mundur perlahan.”
Brown mengatakan tidak tahu berapa banyak angsa Kanada menempati propertinya di Greenbelt Ottawa. Arahan DND sebelumnya mengenai burung itu mengklarifikasi bahwa mereka adalah spesies dilindungi,dan tidak dapat direlokasi setelah bersarang.
Masalah ini bukan baru. CBC mengatakan situasi di kantor pusat militer Kanada pernah menjadi tidak stabil pada April 2023.
Toronto Wildlife Center mengatakan angsa Kanada terkadang bersarang di perkotaan yang ramai, di permukiman dan mobil. Mereka cenderung menyerang siapa pun yang mendekati sarang. Sarang angsa Kanda terkadang berada di atap atau pot tanaman, sehingga agresi itu tidak bermotivasi.
Geese Relief, firma di AS yang mengkhususkan diri mengusir angsa Kanada, memperingatkan sebagian besar serangan angsa mengakibatkan cederaringan atau tidak cedera sama sekali. Namun bisa sangat fatal jika orang yang diserang menjadi panik. Cedera serius, seperti patah tulang, trauma kepala, dan tekanan emisional, sangat mungkin terjadi.