Crispy

Joe Biden Hampir 78 Tahun, Tapi Ia Bukan Pemimpin Tertua di Dunia

Pada saat Joe Biden dilantik pada 20 Januari 2021, usianya sudah 78 tahun 61 hari. Dia akan menjadi presiden Amerika tertua.

JERNIH—  Pada saat Joe Biden dilantik pada 20 Januari 2021, usianya sudah 78 tahun 61 hari. Dia akan menjadi presiden Amerika tertua.

Namun ia bukan pemimpin tertua di dunia. Pemimpin terpilih tertua di dunia adalah presiden Kamerun yang berusia 87 tahun, Paul Biya.

Meskipun “The Sphinx”—julukan untuk Biya–telah berkuasa selama hampir empat dekade, sebagai pemimpin dirinya tak bisa dibandingkan dengan Perdana Menteri Malaysia, Mahathir Mohamad, yang berusia 95 tahun, yang baru saja mengundurkan diri sebagai perdana menteri pada Februari tahun ini.

Dengan 68 tahun di atas takhta, Ratu Elizabeth dari Inggris memegang rekor untuk periode terlama berkantor. Sekarang usianya 94, dia adalah kepala negara 16 negara,  termasuk Kanada dan Australia.

Raul Castro dari Kuba– adik mendiang pemimpin revolusi Fidel Castro–masih memegang tampuk kekuasaan pada usia 89 tahun, meskipun ia telah melepaskan kursi kepresidenan tahun lalu.

Nursultan Nazarbayev yang berusia 80 tahun dari Kazakhstan, mantan ketua partai komunis negara itu, juga merupakan pemimpin de facto negara Asia Tengah meskipun ia pensiun sebagai presiden tahun lalu.

Presiden Laos yang komunis, Bounnhang Vorachith berusia 83 tahun, meskipun ia adalah anak yang relatif baru yang baru naik ke tampuk kekuasaan pada tahun 2016.

Afrika mungkin benua dengan populasi termuda, tetapi para pemimpinnya tidak mencerminkan itu. Kamerun memiliki “Sphinx” yang sudah tua, tetapi di Zimbabwe, “Buaya” Emmerson Mnangagwa, 78, adalah persona yang “mengatur tempat bertengger”, disebut demikian karena kecerdasan dan kelihaiannya berpolitik.

Alpha Conde dari Guinea berusia 82 tahun, setelah memenangkan masa jabatan ketiga yang dipersengketakan bulan lalu. Sementara Denis Sassou Nguesso dari Kongo berada di usia hampir 77 tahun, telah menghabiskan total 37 tahun kekuasaannya.

Ada juga Presiden Nigeria Muhammadu Buhari, yang berusia 77 tahun, yang kembali berkuasa dalam pemilu 2015 setelah sebelumnya memimpin kudeta militer pada 1983.

Di Timur Tengah ada Raja Arab Saudi, Salman, 84 tahun, yang meski telah mendelegasikan sebagian besar tanggung jawab atas kerajaan kaya minyaknya kepada putranya, Pangeran Mohammed bin Salman, tetap berada di tahta. Timur Tengah memiliki kelompok dari beberapa pemimpin tua di dunia.

Pemimpin tertinggi Iran Ayatollah Ali Khamenei berusia 81 tahun, sementara Presiden Lebanon Michel Aoun berusia 85 tahun dan Mahmoud Abbas, kepala Otoritas Nasional Palestina, berusia hampir 85 tahun.

Jadi, Biden, tenanglah. Sebagaimana para pecinta Liverpool berkata,”You never walk alone!” [  ]

Back to top button