Pemekaran Konawe Timur Masuk Program Prioritas Cagub Sultra Tina Nur Alam
- “Pemerintah ini adalah pelayan masyarakat. Aspirasi masyarakat akan kita jalankan,” ujar Tina Nur Alam.
- Warga berharap Tina Nur Alam terpilih sebagai gubernur Sultra, dan pemekaran terwujud.
KONSEL – Pemekaran wilayah Kabupaten Konawe Timur menjadi salah satu agenda prioritas pasangan calon gubernur (Cagub) Sulawesi Tenggara (Sultra) Tina Nur Alam dan Calon Wakil Gubernur La Ode Muhammad Ihsan Taufik Ridwan. Ini menunjukkan komitmen kuat keluarga Nur Alam mewujudkan aspirasi masyarakat di Sultra.
Dalam kampanye akbar yang digelar di Lapangan Punggaluku, Konsel, Senin 18 November, Tina Nur Alam menegaskan pemekaran wilayah Konawe Timur akan menjadi program yang ia prioritaskan jika terpilih. Wilayah yang mencakup kecamatan seperti Konda, Moramo, Kolono, dan Laonti ini sudah lama memperjuangkan pemekaran untuk mendekatkan pelayanan administrasi.
“Tentu kalau masyarakat menginginkan seperti itu. Pemerintah ini adalah pelayan masyarakat. Aspirasi masyarakat akan kita jalankan,” ujar Tina Nur Alam.
Ia menyoroti bahwa perjuangan masyarakat Konawe Timur sudah berjalan cukup lama, namun hingga kini hasilnya belum terlihat nyata. “Saya tahu perjuangan masyarakat sudah lama, namun karena kemarin gubernurnya bukan Tina Nur Alam. Kalau saya terpilih, kita akan selesaikan cepat urusan di daerah dan lanjutkan ke pusat. Intinya, saya mendukung penuh,” tambah Tina.
Dalam orasi politiknya, tokoh masyarakat yang juga mantan gubernur Sultra Nur Alam menguatkan komitmen tersebut. Ia meyakinkan warga bahwa pemekaran akan segera terwujud dalam waktu kurang dari lima tahun.
“Jika Ibu Tina Nur Alam terpilih sebagai gubernur, kita pastikan pemekaran Konawe Timur akan terwujud secepatnya. Konsel adalah kabupaten terluas, sehingga pemekaran akan mengurangi beban pemerintahan dan mendekatkan akses administrasi bagi warga Konawe bagian timur,” ujar Nur Alam.
Dukungan masyarakat pun tampak nyata. Salah seorang warga, Rahmat, menyampaikan harapannya kepada keluarga Nur Alam. “Kami sangat mendukung Ibu Tina karena beliau benar-benar peduli dengan kebutuhan kami di Konawe Timur. Pemekaran membuat urusan kami akan lebih mudah,” katanya
Nurlita, warga lainnya, mengatakan; “Kami percaya keluarga Nur Alam punya perhatian besar untuk masyarakat. Harapan kami semoga kali ini benar-benar terwujud,” katanya.