Pangeran Harry Tuduh Pangeran William Lakukan Serangan Fisik Pada 2019
“Dia mencengkeram kerah saya, memutuskan rantai kalung saya, dan menjatuhkan saya ke lantai. Saya mendarat di mangkuk anjing, yang pecah tertimpa punggung saya, potongan-potongannya melukai,” tulis The Guardian, mengutip buku Harry tersebut.
JERNIH–Pangeran Harry dari Kerajaan Inggris dalam buku terbarunya menceritakan bahwa dirinya pernah secara fisik “diserang” oleh kakak laki-lakinya, Pangeran William, selama pertengkaran di tahun 2019. Hal tersebut terkuak dalam sebuah berita The Guardian, yang mengutip isi buku tersebut.
Menurut The Guardian, kisah tentang insiden tersebut muncul dalam memoar baru Harry, “Spare”, yang akan dirilis akhir bulan ini, di tengah pertikaian yang sedang berlangsung dalam keluarga Kerajaan Inggris.
Harry, 38, menulis bahwa selama perselisihan di dapur rumahnya di London, William menyebut istrinya, Meghan Markle sebagai “sulit”, “kasar”, dan “abrasif, sebelum menjatuhkannya saat keduanya terus berdebat, tulis The Guardian.
“Dia mencengkeram kerah saya, memutuskan rantai kalung saya, dan menjatuhkan saya ke lantai. Saya mendarat di mangkuk anjing, yang pecah tertimpa punggung saya, potongan-potongannya melukai,” tulis The Guardian, mengutip buku Harry tersebut.
Harry kemudian menyuruh kakak laki-lakinya itu pergi. William, menurut Harry, tampak “menyesal, dan meminta maaf”. Harian itu mengutip percakapan antara dua pangeran itu dari buku: …William berbalik dan menelepon kembali: “Kamu tidak perlu memberi tahu Meg tentang ini.”
“Maksudmu kamu menyerangku?”
“Aku tidak menyerangmu, Harold,” jawab William, sepertinya menggunakan nama panggilan keluarga untuk Harry.
Pengungkapan terbaru tentang hubungan kacau di antara dua bersaudara itu muncul ketika ayah mereka Raja Charles mempersiapkan penobatannya pada bulan Mei, setelah kematian Ratu Elizabeth di bulan September pada usia 96 tahun. [The Guardian/South China Morning Post]