POTPOURRI

Tujuh Tips Agar Anak Tetap Nyaman Saat Liburan Naik Pesawat

Check-in online sangat memudahkan para orang tua yang membawa anak untuk liburan menggunakan pesawat. Jadi, saat sampai di bandara, Anda hanya perlu drop off bagasi di counter check-in.

JERNIH– Membawa anak saat berlibur dengan pesawat menjadi sebuah tantangan sendiri. Anak-anak yang umumnya belum mengetahui suasana dan kondisi di dalam pesawat bisa membuat mereka menjadi tidak nyaman dan akhirnya rewel seharian.

Jika sudah begini, para orang tua harus pintar-pintar mencari cara agar anak mereka tetap merasa nyaman ketika berada di dalam pesawat.

Namun Anda tak perlu kuatir lagi karena saat ini banyak maskapai penerbangan sudah menyediakan fasilitas khusus untuk anak-anak. Lion Air misalnya.  Maskapai biasanya akan menyediakan tempat tidur untuk anak, mainan, hingga air panas jika orang tua butuh untuk membuat susu anak mereka.

Selain itu, ada pula tips-tips yang patut dicoba orang tua, agar anak mereka tetap merasa nyaman dan tidak rewel saat bepergian menggunakan pesawat terbang. Apa saja tipsnya? Berikut ulasannya.

Beli tiket dengan keberangkatan sesuai jam tidur anak

Tips pertama adalah membeli tiket pesawat dengan keberangkatan sesuai jam tidur si kecil. Anda bisa membeli tiket untuk pukul 10.00 atau 12.00 waktu setempat, sesuai dengan jam tidur siang anak Anda.

Anda juga bisa membeli tiket pesawat dengan jam keberangkatan malam, sehingga saat pesawat akan take-off, saat itu pula anak Anda waktunya tidur. Cara ini akan cukup membantu karena anak bisa tidur dengan nyaman di dalam pesawat selama penerbangan.

Tiba di bandara lebih awal

Selanjutnya, Anda juga wajib tiba di bandara lebih awal saat bepergian dengan membawa anak. Setidaknya, siapkan dua atau tiga jam waktu lebih untuk tiba di bandara.

Waktu yang lebih ini bisa digunakan untuk mencegah keadaan yang tidak terduga saat berada di bandara, seperti anak yang ingin ke toilet atau hal-hal lainnya. Jika Anda datang terlalu mepet dengan jam keberangkatan dan anak Anda harus pergi ke toilet terlebih dahulu, hal ini bisa membuat Anda dan keluarga ketinggalan pesawat.

Tak hanya itu, datang lebih cepat ke bandara juga bisa membuat Anda tak perlu tergesa-gesa dan lebih santai saat check-in.

Check-In mandiri secara online di rumah

Saat membawa anak dan barang bawaan yang banyak ketika ingin naik pesawat, Anda memerlukan cara agar semuanya berjalan dengan lancar. Salah satunya adalah dengan melakukan check-in mandiri terlebih dahulu saat berada di rumah.

Kini, hampir semua maskapai menyediakan layanan check-in dari rumah, salah satunya adalah Wings Air. Anda bisa mendapatkan info tentang check-in online saat membeli tiket Wings Air di Traveloka.

Check-in online sangat memudahkan para orang tua yang membawa anak untuk liburan menggunakan pesawat. Jadi, saat sampai di bandara, Anda hanya perlu drop off bagasi di counter check-in. Bahkan, saat ini sudah banyak maskapai yang menyediakan counter khusus hanya untuk drop off bagasi saja, sehingga lebih praktis.

Siapkan tas khusus untuk keperluan anak

Tips selanjutnya adalah dengan menyediakan tas khusus yang berisi seluruh keperluan anak. Tas ini sangat penting disiapkan para orang tua ketika bepergian, baik dalam jarak yang pendek, maupun jarak yang jauh.

Di dalam tas tersebut para orang tua wajib memasukkan seluruh barang keperluan anak, mulai dari pakaian, popok, hingga tissue basah. Hal ini diperlukan untuk mengantisipasi kejadian tak terduga pada anak, seperti pakaian basah dan kotor, atau popok bocor.

Selain itu, di dalam tas juga biasanya akan berisi susu dan termos air yang berguna jika anak haus saat sedang dalam penerbangan. Untuk itu, jangan sampai tas anak ini terlewat untuk dibawa, ya.

Membawa mainan kesayangan anak

Tak hanya tas khusus yang berisi keperluan anak, orang tua juga harus membawa mainan kesayangan anak saat akan liburan menggunakan pesawat. Bawalah boneka, beragam buku, dan mainan lainnya yang bisa membuat anak menjadi sibuk, sehingga rasa bosan selama penerbangan bisa teralihkan.

Orang tua juga bisa membawa dan membiarkan anak yang lebih besar bermain game, agar mereka tidak merasa bosan selama penerbangan. Hal ini berguna untuk meminimalisir risiko anak rewel dan nangis karena tidak nyaman saat di dalam pesawat.

Bawa camilan favorit anak

Selain mainan, orang tua juga wajib membawa camilan favorit anak saat bepergian menggunakan pesawat. Bawalah camilan yang mudah dikemas dan dimakan anak-anak.

Anda bisa membawa biskuit atau cookies yang mudah dikonsumsi anak-anak. Atau bisa juga membawa buah-buahan, karena biasanya penerbangan dalam negeri membolehkan penumpang membawa makanan tersebut.

Namun, hati-hati jika Anda bepergian ke luar negeri karena biasanya pihak maskapai tidak mengizinkan makanan dari biji-bijian. Hindari pula membawa minuman dalam kemasan karton, karena bisa berisiko bocor dan tumpah ke mana-mana.

Kenakan pakaian yang nyaman pada anak

Terakhir, kenakan pakaian yang nyaman pada anak agar mereka bisa bebas bergerak. Anak-anak bisa mengenakan pakaian yang terbuat dari bahan rayon agar menyerap keringat. Jangan lupakan juga untuk menyiapkan pakaian hangat, agar mereka tetap nyaman di dalam pesawat yang suhunya cukup dingin.

Bagaimana, siap menerapkan tujuh tips di atas saat liburan menggunakan pesawat bersama anak?[ ]

Back to top button