Hidup Sehat Pakai Masker Pasca-Pencabutan PPKM
Salah satu pencegahan Covid adalah menggunakan masker. Namun apakah masyarakat sudah memakai masker sesuai anjuran yakni berganti masker jika sudah dipakai 4 jam berdasarkan studi WHO.
JERNIH- Pada 30 Desember 2022 lalu pemerintah resmi mencabut status pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) di Indonesia. Dengan demikian tak ada lagi pembatasan mobilitas masyarakat mulai hari itu.
Ketika kemudian pemerintah menghimbau agar masyarakat memakai masker saat keluar rumah, kami segera membeli masker. Saat itu masker medis sangat langka dan sulit didapat. Akhirnya kami mencari-cari masker kain dari mana saja termasuk membuat alakadarnya yang penting saat keluar rumah selalu memakai masker.
Mengapa harus pakai masker? Hal tersebut mengacu pada kenyataan bahwa penularan Covid-19 dapat berasal dari percikan ludah /droplets, maka masker merupakan penghalang paling awal yang bisa membantu mencegah percikan droplet yang berisi virus dari orang lain (yang terkena Covid) masuk ke dalam saluran pernafasan kita.
Kami tinggal di pemukiman dimana masyarakatnya tidak terlalu peduli dengan pencegahan Covid. Jarang sekali ibu-ibu keluar rumah untuk berbelanja sayur ditukang sayur keliling, pakai masker, termasuk abang penjual sayurya juga tak pakai masker.
Jadi untuk mencegah berinteraksi dengan ibu-ibu yang tak mau pakai masker kami mengakali dengan belanja lebih pagi atau siang sekalian dengan perhitungan kerumuman pembeli sudah gak ada.
Sekali waktu saya pernah menegur abang pedagang sayuran untuk menggunakan masker, namun saya lihat setelah saya pergi dia melepas kembali maskernya. Bukan masker sih tapi buff.
Kebiasaan memakai masker saat keluar rumah baik olahraga maupun belanja atau keperluan lain itu membuat saya jadi manusia aneh di lingkungan tempat tinggal saya.
Saat ini masker sudah mudah didapat dimana saja bahkan banyak juga yang dijual ketengan. Berbagai instansi juga membagikan masker sebagai souvenir. Kalau kita naik kereta api selalu ada pembagian masker dari petugas KA. Souvenir masker juga sering didapat saat kita datang kondangan
Namun apakah masyarakat sudah memakai masker sesuai anjuran yakni berganti masker jika sudah dipakai 4-6 jam? Rasanya masih jarang yang mengikuti anjuran tersebut.
Saat PPKM sudah dicabut banyak masyarakat yang mengartikan sudah bebas dari memakai masker. Namun keluarga kami sepakat tetap memakai masker saat keluar rumah. Kami percaya memakai masker akan melindungi diri kami dan melindungi orang lain dari paparan Covid. (tvl)