Crispy

Tangani Covid-19, Pemerintah Bersama TNI Sebarkan APD untuk Tim Medis

JAKARTA – Pemerintah bersama dengan TNI telah mendistribusikan Alat Pelindung Diri (APD) untuk tim medis yang menangani virus corona alias Covid-19 di seluruh daerah yang ada di tanah air. Dari total 105 ribu APD, Jakarta mendapatkan pembagian paling banyak. Sebab merupakan salah satu wilayah yang diprioritaskan

“Ini (distribusi) tahap 1 kita prioritas Jakarta karena masyarakat yang terdampak,” ujar Kepala Gugus Tugas Penanganan Corona, Letjen TNI Doni Monardo, di Jakarta, Jumat (27/3/2020).

Ia meminta, pimpinan rumah sakit yang menjadi rujukan pasien corona, agar melakukan pemantauan dan pengawasan pendistribusian APD, sehingga tepat sasaran. Sementara bagi daerah yang belum menerima paket APD, segera berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan setempat.

“Pimpinan rumah sakit khusus yang merawat dan tangani pasien COVID-19 betul-betul memastikan agar APD terpenuhi. Bagi RS yang masih belum dapat dukungan, hendaknya koordinasi dengan Dinkes provinsi atau kabupaten/kota termasuk pusat sehingga APD bisa distribusikan,” kata dia.

Doni menegaskan, pihaknya terus berusaha menambah cadangan APD, apabila ada tambahan kebutuhan. “Jika nanti dibutuhkan kita akan kirim tambahan. Terima kasih kepada TNI, Panglima TNI yang sudah memberi dukungan alutsista sehingga kita bisa mendistribusikan APD ke daerah,” katanya.

Sementara Waasops TNI, Marsma Jorry Soleman Koloay, merincikan daerah yang telah mendapatkan bantuan APD. Bahkan memastikan hampir semua rumah sakit rujukan yang tersebar di Indonesia telah mendapat bantuan APD.

“Minggu kami ambil 100 ribu APD langsung dari distributor dari pabrik dibagi 40 ribu. Langsung kita minta distribusi di DKI dan dibantu personel Kodam Jaya. Lalu 60 ribu kita bawa dari Bandung menuju ke gudang logistik di Halim dan distribusikan sebagain dari Bandung untuk Jabar, lalu Jateng, Jatim, DIY, dan Bali serta NTB dan NTT jumlahnya 51 ribu,” ujarnya.

Dari pembagian itu, tersisa sekitar 7.900 yang telah dibagikan di daerah yang berada di luar pulau Jawa.

“Sehingga yang tersisa ada 7.900. Kita bagi ke daerah di luar Jawa. Ada 2.000 APD di Sorong, Merauke, Jayapura, Kaltara, Banjarmasin ada 2.000 lalu Sumut ada 2.500 APD dan Kepri 2.000,” kata dia.

Jorry memastikan pemerintah juga akan terus menyiapkan tambahan. Apalagi telah berkomitmen penuh untuk mendukung tim medis dalam menangani Covid-19.

Diketahui, dalam pendistribusian APD tersebut menggunakan jalur udara dengan bantuan alat utama sistem persenjataan (alutsista) milik TNI AU. [Fan]

Back to top button