POTPOURRI

Inilah “Longlist The National Book Award” 2020 untuk Katagori Fiksi dan Non-Fiksi

Sejak dibuat lebih modern pada 1988, misi National Book Awad adalah “untuk merayakan literatur terbaik di Amerika, memperluas pemirsanya, dan memastikan bahwa buku memiliki tempat yang menonjol dalam budaya Amerika.”

JERNIH—Bagi para pecandu buku di dunia, National Book Award adalah lembaga kredibel yang bisa dijadikan acuan untuk memilih buku-buku terbaik bagi jiwa. Meski diakui masih ‘bercita-rasa Amerika’ buku-buku pilihan National Book Award selalu merupakan buku-buku yang layak dipujikan dinikmati.

National Book Award (gampangnya sebut saja ‘NBA’) sendiri merupakan serangkaian penghargaan sastra tahunan masyarakat AS. Dimulai pada 1936, NBA dibangun oleh Asosiasi Penjual Buku Amerika. Sempat vakum selama Perang Dunia II, NBA kembali diadakan tiga organisasi industri buku AS pada 1950.

Memasuki era pasca-modern, pada 1988 berdirilah  National Book Foundation, untuk mengelola dan meningkatkan NBA. Selain untuk ‘meningkatkan angka melek huruf dan pembangunan pendidikan, yayasan kemudian juga mensponsori penampilan publik para penulis. Sejak itu NBA memiliki misinya “untuk merayakan literatur terbaik di Amerika, memperluas pemirsanya, dan memastikan bahwa buku memiliki tempat yang menonjol dalam budaya Amerika.”

Buku-buku yang terpilih dalam longlist NBA, katagori fiksi

Pada tahun 2018, terdapat 1.637 buku yang masuk dalam lima kategori penghargaan, didominasi kategori Nonfiksi dengan 546 nominasi. Saat ini penghargaan NBA diberikan kepada satu buku (penulis) setiap tahun di masing-masing dari lima kategori: fiksi, nonfiksi, puisi, terjemahan, dan sastra kaum muda.

Ada penghargaan di banyak kategori lainnya tetapi telah dihentikan atau dimasukkan ke dalam lima kategori saat ini. National Book Foundation juga mempersembahkan dua penghargaan prestasi seumur hidup setiap tahun: “Medali untuk Kontribusi Terhormat untuk Sastra Amerika” dan “Penghargaan Sastra untuk Layanan Luar Biasa kepada Komunitas Sastra Amerika”.

Setiap panel terdiri dari lima juri, termasuk penulis, pustakawan, penjual buku, dan kritikus sastra. Sejak 2013, panel juri diperluas untuk menyertakan para ahli di bidang sastra selain penulis yang sudah mapan.

Setiap panel mempertimbangkan ratusan buku setiap tahun di masing-masing dari lima kategori. Sejak 2013, Yayasan mengumumkan daftar panjang NBA— diumumkan pada September, terdiri dari sepuluh judul per kategori. Sementara daftar pendek (shortlist) diumumkan pada bulan Oktober dan terdiri dari lima judul per kategori.

Biasanya, pada acara makan malam seiring Upacara National Book Award yang diadakan di Kota New York setiap November, ketua dari setiap panel juri akan mengumumkan pemenang tahun tersebut. Semua finalis akan menerima 1.000 dolar AS, medali, dan kutipan yang ditulis oleh panel juri. Sementara pemenang mendapat 10.000 dolar AS dan patung perunggu.

Di bawah ini daftar panjang (longlist) National Book Award tahun 2020, untuk katagori fiksi.

Leave the World Behind,” olah Rumaan Alam

The Index of Self-Destructive Acts,” oleh Christopher Beha

The Vanishing Half,”  oleh Brit Bennett

If I Had Two Wings,” oleh  Randall Kenan

A Burning,” Megha Majumdar

A Children’s Bible,” Lydia Millet

The Secret Lives of Church Ladies,”  oleh Deesha Philyaw

Shuggie Bain,”  oleh Douglas Stuart

The Great Offshore Grounds,” oleh Vanessa Veselka

Interior Chinatown,” oleh  Charles Yu

Daftar panjang NBA 2020 untuk katagori non-fiksi

Is Rape a Crime?: A Memoir, an Investigation, and a Manifesto,” oleh Michelle Bowdler

The Undocumented Americans,” oleh Karla Cornejo Villavicencio

If Then: How the Simulmatics Corporation Invented the Future,” oleh  Jill Lepore

The Dead Are Arising: The Life of Malcolm X,” oleh Les Payne dan Tamara Payne

Unworthy Republic: The Dispossession of Native Americans and the Road to Indian Territory,”  oleh Claudio Saunt

My Autobiography of Carson McCullers,” oleh Jenn Shapland

Owls of the Eastern Ice: A Quest to Find and Save the World’s Largest Owl,” oleh Jonathan C. Slaght.

How to Make a Slave and Other Essays,”  oleh  Jerald Walker

Afropessimism,” oleh  Frank B. Wilderson III

Caste: The Origins of Our Discontents,” oleh  Isabel Wilkerson  [dsy/The New Yorker]

Back to top button