HSBC Beli Silicon Valley Bank (SVB) Inggris Satu Pound
- Di AS, otoritas moneter bergerak menghentikan penularan kebangkrutan di seluruh negeri.
- Pemerintah Inggris menyambut baik akuisisi HSBC untuk menyelamatkan pelanggan.
JERNIH — HSBC membeli Silicon Valley Bank (SVB) cabang Inggris seharga 1 pound, atau Rp 18.657, untuk menyelematkan pemberi pinjaman utama perusahaan rintisan teknologi itu.
Kesepakatan itu mengakhiri pembicaraan akhir pekan antara pemerintah Inggris, regulator, dan calon pembeli. HSBC kini bertanggung jawab atas SVB Inggris, yang membuat pemberi pinjaman sedikit tenang.
Sebelumnya, otoritas AS bergerak menopang simpanan dan membendung penularan yang lebih luas akibat kebangkrutan mendadak SVB. Namun, kekalahan global dalam saham berlanjut, dengan saham-saham bank Eropa merosot enam persen.
Penyelamatan SVB Inggris disambut baik pemerintah, regulator, start-up teknologi, dan menjamin pelanggan dapat melakukan transaksi perbankan seperti biasa.
“HSBC adalah bank terbesar di Eropa, dan pelanggan SVB Bank Inggris harus merasa diyakinkan oleh kekuatan, keselamatan, dan keamanan yang diberikan kepada mereka,” kata Menteri Keuangan Inggris Jeremy Hunt.