Crispy

Ini Empat Wisatawan Kaya yang Hilang di Bangkai Kapal Titanic

  • Stockton Rush adalah pendiri OceanGate, pembuat kapal selam wisata ke bangkai Titanic.
  • Shahzada Dawood adalah konglomerat Pakistan, yang kali pertama dikonfirmasi keluarganya berada di Titan.

JERNIH — OceanGate Expedition merilis empat orang kaya terlibat dalam perjalanan kapal selam laut dalam Titan ke lokasi bangkai Titanic di Samudera Atlantik.

Satu lainnya, yaitu pilot Titan, tidak disebut nama. Tidak jelas apa alasan OcenGate Expedition tidak merilis identitas pilot.

Keempat wisatawan ini membayar 250 ribu dolar AS, atau Rp 3,7 miliar, untuk wisata sepuluh hari ke kedalaman 3.800 meter untuk melihat bangkai Titanic dari dekat. Rincinya, dua hari pelatihan, dan delapan hari berada di bawah laut.

Empat orang kaya itu adalah

Hamish Harding. Nama ini telah disebut REQNews.com sebelumnya. Ia miliarder asal Inggris dan pemimpin perusahaan penerbangan Action Aviation.

Seorang anak tiri Harding mengatakan sang jutawan berbasis di Dubai. Sebelum menyelam, Harding memposting foto dan menulis sangat bangga bisa melihat langsung bangkai Titanic.

“Karena musim dingin terburuk di Newfoundland dalam 40 tahun, misi ini kemungkinan akan menjadi yang pertama dan satu-satunya. Misi berawak kapal selam laut dalam ke Titanic tahun 2023,” tulis Harding.

Paul-Henri Nargeolet. Penjelajah Prancis berusia 77 tahun ini, menurut media AS dan Prancis, adalah direktur penelitian bawah laut di sebuah perusahaan yang memiliki hak atas bangkai kapal Titanic.

Ia mantan komandan Angkatan Laut Prancis, penyelam dan penyapu ranjau. Setelah pensiun dari AL Prancis, dia memimpin ekspedisi penyelamatan pertama ke Titanic tahun 1987, dan merupakan otoritas terkemuka di lokasi bangkai kapal itu.

Dalam wawancara tahun 2020 dengan Radio France Bleu, Nargeolet berbicara tentang bahaya penyelaman laut dalam. “Saya tidak takut mati, saya pikir akan terjadi suatu hari nanti,” katanya.

Stockton Rush. Pendiri dan CEO OceanGate, perusahaan yang mengoperasikan Titan yang berbasis di AS. Artinya, Rush adalah pemilik Titan.

Kepada Sky, media Inggris, Rush mengatakan Titanic adalah bangkai kapal yang luar biasa indah. Sebelum mendirikan OceanGate, Rush adalah pilot pesawat transportasi termuda di dunia.

Ia memperoleh kebanggaan itu ketika menerbangkan DC-8 United Airlines Jet Training Institute tahun 1981. Saat itu usainya 19 tahun.

Shahzada Dawood. Keluarga telah mengkonfirmasi kebenaran kabar bahwa Shahzada Dawood berada di kapal selam Titan yang menyelam ke bangkai kapal Titanic.

Shahzada adalah orang kedua Engro Corporation, salah satu konglomerat terbesar di Paksitan yang berinvestasi di bidang pupuk, manufaktur kendaraan, energi, dan teknologi digital.

Dia tinggal di Inggris bersama istri dan dua anaknya. Ia juga menjadi wali sebuah lembaga penelitian yang berbasis di California.

Back to top button