Baret Merah Kepulauan Buton Deklarasikan Dukungan untuk Pasangan Tina-Ihsan dalam Pilkada Sultra
- Baret Merah adalah kelompok purnawirawan TNI pendukung Prabowo dalam Pemilu 2024.
- Dukungan Baret Merah Baubau dipastikan memperkuat posisi politik Tina-Ihsan.
BAUBAU – Baret Merah Kota Baubau, resmi mendukung pasangan calon gubernur dan wakil gubenur (cagub/cawagub) Tina Nur Alam dan La Ode Muhammad Ihsan Taufik Ridwan (Tina-Ihsan) dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada) Sulawesi Tenggra (Sultra) mendatang.
“Kami melakukan survei internal, dan asilnya pasangan Tina-Ihsan memiliki elektibilitas tinggi,” kata La Ode Tamsil, koordinator Baret Merah Kota Baubau. “Masyarakat tidak perlu ragu memilih mereka.”
Menurut La Ode Tamsil, Tina-Ihsan dianggap representasi masyarakat Kepulauan Buton, dan penerus program yang dirintis Nur Alam, suaminya yang bergelar Bapak Pembangunan Sultra.
Dukungan Baret Merah ini bukan hanya datang dari basis massa lokal, tetapi juga kalangan elit nasional. Sejumlah jenderal yang memiliki pengaruh kuat di dunia politik nasional dilaporkan berada di belakang barisan pendukung Tina-Ihsan.
Sebelumnya, Tina-Ihsan juga mendapat dukungan dari berbagai elemen masyarakat Kepulauan Buton. Ini terlihat dengan terbentuknya relawan Tina-Ihsan di Kepulauan Buton.
Baret Merah dikenal sebagai kelompok purnawirawan TNI pendukung setia Prabowo Subianto dalam Pilpres 2024. Jaringan Baret Merah yang luas dan solid di kalangan militer dan sipil ini semakin memperkuat pengaruh politik pasangan Tina-Ihsan di tingkat lokal dan nasional.
Dengan dukungan dari Baret Merah dan koneksi ke kalangan militer serta elite politik, pasangan ini dinilai memiliki kekuatan strategis yang signifikan dalam kontestasi Pilkada Sultra.
Dukungan yang diberikan Baret Merah diharapkan dapat membantu pasangan Tina-Ihsan memanfaatkan momentum positif untuk memenangkan hati pemilih, sekaligus membawa perubahan dan kemajuan yang lebih besar bagi Sutra di masa mendatang.