Crispy

Sosok Pemimpin Guyub dan Merakyat, Radhan-Rasyid Berkendara Sepeda Motor ke Lokasi Kampanye Akbar

  • Radhan-Rasyid memperlihatkan sosoknya yang merakyat dengan mengendarai sepeda motor untuk sampai ke lokasi kampanye.
  • Simpatisan tak membawa kendaraan rela berjalan kaki, membentuk kerumunan bergerak dan meriah.

KONSEL — Kampanye akbar calon bupati dan calon wakil bupati Konawe Selatan (Konsel) Radhan Algindo Nur Alam dan Rasyid di Lapangan Punggaluku, Kecamatan Laeya, Senin 18 November, berlangsung meriah.

Radhan dan Rasyid mendatangi lokasi dengan mengendarai sepeda motor sport Ninja RR, diiringi ribuan simpatisan. Tiba di lokasi, keduanya juga disambul simpatisan yang telah menunggu.

Radhan berboncengan dengan istrinya. Rasyid juga mengendari sepeda motor, didampingi keluarga. Beberapa simpatisan menggunakan mobil, tapi tak sedikit yang rela berjalan kaki untuk sampai ke lokasi kampanye.

Para simpatisan yang mengenakan kaos putih bertuliskan “Pilihan Konawe Selatan, Radhan-Rasyid” menunjukkan antusiasme tinggi terhadap pasangan ini.

Dikenal sebagai sosok yang mudah bergaul, terbuka, dan siap menerima kritik membangun, Radhan menonjolkan kepribadiannya yang ramah dan dekat dengan warga. Ia tidak hanya membawa visi perubahan, tetapi juga siap mendengar aspirasi dan masukan dari berbagai pihak.

“Bagi saya, mendengar kritik adalah bagian dari membangun Konawe Selatan yang lebih baik. Kami ingin menjadi pemimpin yang benar-benar memahami kebutuhan rakyat,” ungkap Radhan dalam sambutannya.

Dalam visi dan misinya, pasangan Radhan-Rasyid berkomitmen untuk memperbaiki infrastruktur, memajukan sektor pertanian dan perikanan, serta memperkuat perekonomian lokal dengan fokus pada keberdayaan masyarakat. Radhan menekankan bahwa ia dan Rasyid ingin menghadirkan kebijakan yang nyata, merangkul semua kalangan untuk berkontribusi dalam pembangunan Konawe Selatan.

Ali, salah seorang simpatisan dari Kecamatan Benua, mengaku terkesan dengan sikap terbuka Radhan. “Kami sangat mendukung Radhan-Rasyid karena mereka pemimpin yang mudah didekati dan tulus membela kepentingan rakyat. Harapan kami, mereka akan membawa perubahan besar bagi Konawe Selatan,” ujar Ali penuh semangat.

Kampanye yang bertajuk Pesta Rangkul Rakyat ini mencerminkan hubungan erat pasangan calon dengan masyarakat. Ribuan massa yang hadir menjadi bukti nyata harapan besar warga terhadap pemimpin baru yang lebih responsif dan berpihak pada kebutuhan rakyat. Pasangan Radhan-Rasyid optimistis bahwa dukungan yang mereka terima akan menjadi dorongan kuat menuju kemenangan pada pemilihan 27 November mendatang.

Back to top button