Peneliti Ungkap Minuman Beralkohol Pencegah Covid-19
- Anggur merah, anggur putih, dan sampanye, memberi efek perlindungan terhadap Covid-19.
- Bir dan minuman kelas bawah lainnya tidak memberi perlindungan apa pun.
JERNIH — Tim ilmuwan Cina menganalisis hubungan antara mengkonsumsi berbagai minuman beralkohol dan risiko terinfeksi Covid-19. Hasilnya, kabar bagik bagi peminum anggur, berita tak menyenangkan bagi penggemar bir.
Peneliti dari RS Kangning Shenzhen dan RS Southwest meninjau 473.957 subyek berusia rata-rata 69 tahun dari datbase Biobank Inggris, termasuk 16.559 individu positif Covid-19, dan membagi mereka ke dalam kelompok berdasarkan status minum; bukan peminum, mantan peminum, dan peminum saat ini, serta berdasarkan frekuensi konsumsi alkohol; kurang dari tiga kali dalam sepekan, lebih dari tiga kali seminggu, dan tidak pernah.
Pedoman Inggris; kurang dari 14 unit sepekan, dengan segelas kecil anggur dihitung sebagai 1,5 unit dan satu pint bir kualitas rendah sebagai dua unit, diadopsi oleh ilmuwan sebagai titik referensi.
Laporan penelitian yang diterbitkan Frontiers in Nutrition menyimpulkan anggur merah, anggur putih, dan sampanye, memiliki peluang mengurangi risiko Covid-19.
Peneliti juga menekankan minum berat, dengan kategori minuman beralkohol apa pun, tidak sehat. Namun konsumsi anggur merah di atas dua kali pedoman, frekuensi minum anggur putih di atas pedoman, memainkan peran protektif terhadap Covid-19.
“Status peminum alkohol, frekuensi, jumlah, dan subtipe minuman beralkohol, tidak terkait dengan kematian akibat Covid-19,” demikian kesimpulan hasil penelitian itu.
Efek perlindungan anggur merah terhadap Covid-19 kemungkinan disebabkan konsentrasi tinggi senyawa fenolik dalam minuman itu. Namun, senyawa itu hanya memainkan efek perlindungan ketika seseorang mengkonsumsi anggura merah dua kali lipat.
Kabar buruk penelitian ini adalah konsumsi bir dan sari buan apel meningkatkan risiko Covid-19, terlepas dari frekuensi dan jumlah asupannya. Peneliti mengklaim panduan kesehatan masyarakat harus fokus pada pengurangan risiko Covid-19, dengan menganjurkan kebiasaan gaya hidup sehat dan kebijakan preferensial di antara konsumen bir dan sari buah apel.