Crispy

Pertengahan Januari, Pembalap Liar Boleh Ngebut di Ancol

Sementara itu, bagi calon peserta berusia di bawah 17 tahun, harus menyertai izin dari orang tua. Nantinya, petugas akan memberikan persyaratan motor yang boleh ikut serta berdasarkan kelasnya.

JERNIH- Kabar gembira bagi muda-mudi yang gemar melakukan aksi balap liar. Mulai pertengahan Januari 2022, tak perlu lagi berurusan dengan Polisi ketika menarik gas dalam-dalam sebagai ajang pembuktian siapa yang tercepat. Soalnya, Polda Metro Jaya, sudah mempersiapkan lintasan di kawasan Ancol, Jakarta Utara, dan direncanakan berlangsung pada 16 Januari 2022.

“Rencananya akan ada kegiatan tersebut tanggal 16 Januari. Kami masih rapikan lintasan, membuka link pendaftaran,” kata Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo kepada wartawan, Selasa (10/1).

Seperti diberitakan Merdeka, Sambodo mengatakan, pihaknya sedang mempersiapkan lintasan sepanjang 500 meter, dan tentu balap liar ini akan dijaga aparat Kepolisian. Siapapun yang merasa paling cepat, boleh mendaftarkan diri untuk membuktikan di dalam balapan di Ancol. Sementara panitia membatasi hanya 350 peserta saja yang bisa bertanding.

“Belum (mendaftar), baru siang ini kami publish dibuka pendaftarannya secara online. Nanti link bisa didapat di loket.com,” kata Sambodo.

Sementara itu, bagi calon peserta berusia di bawah 17 tahun, harus menyertai izin dari orang tua. Nantinya, petugas akan memberikan persyaratan motor yang boleh ikut serta berdasarkan kelasnya.

Direncanakan, ada beberapa kelas yang bakal dipertandingkan yakni, sport 2 tak, bebek 2 tak, bebek 4 tak dan Vespa. Motor modifikasi pun, diizinkan mengikuti ajang balap liar ini.

Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Fadil Imran bilang, kegiatan ini digelar sebagai upaya mencari bibit unggul di dunia balap. Nantinya, para pembalap liar diperbolehkan datang ke sirkuit di Ancol setiap hari.

“Nanti kita buat eventnya atau pertandinganya mungkin 2 bulan atau 3 bukan sekali, tapi setiap hari polisi ada di sana,” kata Fadil.

Bukan cuma sirkuit, nantinya penyelenggara juga akan menyiapkan pelatih termasuk memberikan pendidikan terkait aspek keselamatan yang disiapkan Ikatan Motor Indonesia (IMI).[]

Back to top button