Ridwan Kamil Ungkap Sirkuit Sentul Bakal ‘Disulap’ Jadi Terbaik di Dunia
“Tahun depan di sini akan rebound dan didesain ulang menjadi salah satu sirkuit terbaik dunia, West Java Sentul International Circuit,”
JERNIH – Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil mengatakan, Sirkuit Sentul di Kabupaten Bogor akan didesain ulang pada tahun depan. Sirkuit yang tercatat pernah menjadi tempat adu balap MotoGP pada 1996, nantinya akan menjadi salah satu sirkuit terbaik dunia dengan nama West Java Sentul International Circuit.
“Tahun depan di sini akan rebound dan didesain ulang menjadi salah satu sirkuit terbaik dunia, West Java Sentul International Circuit,” kata Kang Emil, sapaan Ridwan Kamil– saat membuka Kejurnas Balap Motor Bebek Piala Presiden 2021 di Sirkuit Sentul, Babakan Madang Kabupaten Bogor, Minggu (12/12/2021).
Kang Emil berharap West Java Sentul International Circuit bisa kembali menggelar ajang bertaraf internasional. Dengan begitu, pariwisata dan perekonomian masyarakat dapat meningkat. “Nantinya bisa menggelar event-event bertaraf internasional dan diharapkan pariwisata dan ekonomi kerakyatan di sini meningkat,” ucapnya.
Kang Emil meminta dukungan dari semua pihak agar kedepannya West Java Sentul International Circuit dapat menjadi kebanggaan Indonesia, seperti Sirkuit Mandalika Lombok. “Kalau NTB punya Sirkuit Mandalika, maka Jabar punya West Java Sentul International Circuit, mohon dukungan dari semua pihak,” tutur Kang Emil.
Rencana renovasi Sirkuit Sentul disambut baik oleh Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo yang juga hadir di Kejurnas Balap Motor Bebek Piala Presiden 2021. IMI pun akan mendukung penuh rencana tersebut. “Tadi sudah terdengar Pak Gubernur (Jabar) menyampaikan tekadnya bahwa sirkuit ini akan rebound akan direnovasi menjadi sirkuit terdepan, kita harus dukung,” ujar Bambang.
Bambang berharap, wajah baru Sirkuit Sentul berdampak pada prestasi dan lahirnya atlet-atlet otomotif berkualitas. “Semoga nantinya di sini lahir atlet-atlet otomotif Indonesia yang lebih maju,” ucapnya.
Kawasan Sirkuit Sentul yang memiliki luas lahan mencapai 75 hektar ini akan didesain ulang oleh konsultan internasional, Populous. Konsultan ini banyak mendesain arena motorsport di berbagai negara dunia. Beberapa di antaranya adalah Silverstone Circuit, Alabama Motorsports Park Circuit, Dubai Autodrome and Business Park, Iceland Motopark, The Circuit of Wales, dan The London Grand Prix.
Panjang lintasan sirkuit yang mencapai 4,198 Km akan di upgrade sehingga bisa digunakan untuk menyelenggarakan Formula 1 sekaligus MotoGP. Pembangunan sarana dan prasarana juga akan dilakukan sesuai standar internasional.
Sirkuit Sentul termasuk yang tertua di kawasan Asia Tenggara dan Asia. Tidak heran jika berbagai pengelola sirkuit di kawasan Asia Tenggara dan bahkan Asia telah banyak belajar dari pengelola Sirkuit Internasional Sentul dalam hal mengelola sirkuit sekaligus menyelenggarakan balapan.
Itu sebabnya Sirkuit Sentul memiliki reputasi yang tidak perlu diragukan. Salah satunya pernah mendapatkan The Best Organizer of the Grand Racing Event pada tahun 2008. “Dengan mengembangkannya menjadi West Java Sentul International Circuit, kita berharap kejayaan Sirkuit Sentul bisa kita lahirkan kembali sehingga bisa semakin menguatkan posisi Indonesia sebagai rumah bagi berbagai kejuaraan olagraga balap dunia,” tambah Bamsoet. [*]