Crispy

Tiga Rudal Meledak di Atas Riyadh dan Jizan

Riyadh — Tiga ledakan terdengar di atas Riyadh dan Jizan, Minggu 29 Maret 2020 dini hari ketika militer Arab Saudi menembak tiga rudal balistik militan Houthi di Yaman.

Turki al-Malki, juru bicara koalisi anti-Houthi pimpinan Arab Saudi, mengatakan tidak ada korban jiwa di dua kota itu. State Press Agency memberitakan yang ada adalah puing-puing rudal bertebaran di jalanan kota.

Al Arabiya TV memberitakan sistem pertahanan rudal Patriot digunakan untuk merontokan rudal penyerang.

Hingga berita ini ditulis, belum ada pihak yang mengaku bertanggung jawab atas serangan tersebut.

Kelompok militan Houthi yang beraliansi dengan Yaman-Iran diketahui kerap meluncurkan rudal, roket, dan drone ke Riyadh dan kota-kota lain Saudi.

Yaman dilaporkan hingga Minggu 29 Maret 2019 belum mengkonfirmasi satu pun kasus virus mematikan itu. Namun, itu diragukan kelompok-kelompok bantuan kemanusiaan karena sistem kesehatan negara itu tak mumpuni.

Arab Saudi, saat ini tercatat ada 1.203 kasus positif Covid-19, di mana empat di antaranya telah berujung pada kematian. (Mufid MD)

Back to top button