Dum Sumus

Facebook Siap Larang Iklan Menyesatkan Penangkal Corona

Menlo Park – Iklan-iklan menyesatkan soal penangkal virus Coronan marak di media social. Sebelumnya Amazon, melarang 1 juta produk di jual di e-commmerce. Kini Facebook Inc siap melakuan hal yang sama.

Facebook akan melarang iklan produk yang mengklaim bisa mencegah atau mengobati virus corona karena dianggap dapat memperburuk situasi di tengah wabah. Mengutip Reuters, juru bicara Facebook menyatakan iklan yang dilarang antara lain masker wajah yang ‘memberi garansi 100 persen mencegah Corona’.

Pada Januari lalu, raksasa media sosial ini mengeluarkan kebijakan untuk menghapus informasi menyesatkan dan teori konspirasi seputar virus corona, merujuk pada rekomendasi organisasi kesehatan lokal maupun dunia. Tak hanya Facebook, media sosial lain seperti TikTok dan Pinterest juga mengambil langkah serupa.

Facebook kerap dikritik karena konten-konten yang beredar di platform tersebut, terutama yang berkaitan dengan informasi palsu atau hoaks dan ideologi ekstrem.

Sebelumnya, Amazon juga melakukan pelarangan lebih dari 1 juta produk yang didagangkan di platform e-commerce mereka yang mengklaim bisa mengobati atau mencegah virus corona.

Back to top button