Moron

Perempuan Ini Punya SIM dengan Foto Pakai Masker

Fotografer menyadari jika masker Lesley masih terpasang saat memeriksa hasil jepretan, dan memintanya untuk mencopotnya sebelum mengambil gambar kedua.

JERNIH-Selama pandemic Covid-19 orang jadi terbiasa mengenakan masker, bahkan tak jarang mereka lupa melepas masker saat hendak makan.

Peristiwa lupa melepas masker dialami juga oleh seorang perempuan di Orange County California, yang lupa melepas masker saat pengambilan foto untuk surat izin mengemudi (SIM).

Media Metro, membagikan kisah lupa membuka maskernya saat Lesley Pilgrim, nama perempuan itu, membuat SIM barunya.

Menurut Metro, Selasa, 2 Maret lalu, Lisley pergi ke kantor dengan mengenakan masker tertutup untuk melindungi dirinya dari virus. Ketika pengambilan foto Ia berpose dengan masker masih terpasang di wajahnya.

Fotografer menyadari jika masker Lesley masih terpasang, dan memintanya untuk mencopotnya sebelum mengambil gambar kedua.

Beberapa hari kemudian, Lesley menerima SIM barunya melalui pos. setelah dibuka dan diperhatikan, Lesley menyadari jika petugas telah mencetak gambar pertama untuk foto SIM itu.

“Awalnya saya hanya menatapnya. Butuh beberapa waktu untuk menyadarinya. Kemudian saya mulai berpikir. Astaga, sebagai mahasiswa hukum, saya sadar ini tidak mungkin legal.”

Menyadari kekeliruannya, pihak berwenang di Orange County, California, Amerika Serikat, telah meminta Lesley untuk mengembalikan SIM itu dan akan menggantinya  secara gratis.

“Saya berkata,” Saya senang Anda semua menganggap ini lucu, tetapi saya ingin menangis karena sekarang saya harus kembali ke DMV (kantor pembuatan SIM) dan kembali antre. “

Sebagai seorang mahasiswa hukum Lesley menyadari jika Ia menggunakan SIM tersebut akan menghadapi masalah.

“Jika saya memberikan ini kepada petugas polisi, dia akan mengira itu SIM palsu dan saya akan mendapat masalah. Saya mulai memikirkan semua konsekuensi hukum.”

Ketika foto SIM tersebut dibagikan ke teman-temannya, mereka menangganpi dengan tertawa.

“Saya mengirimkannya ke teman-teman saya… dan mereka semua hanya menertawakan saya.

Sebelum memiliki SIM baru, Lesley mengaku pernah memanfaatkan SIM tersebut sebanyak dua kali. Petugas yang memeriksa SIM nya nampaknya tak terlalu memperhatikan foto dalam SIM tersebut.

“Pertama kali saya memberikannya kepada seorang petugas dan dia tidak mengatakan apa-apa, jadi saya pikir, itu lucu, mereka mungkin hanya melihat langsung ke tanggalnya. (tvl)

Back to top button