Oikos

Indonesia Kirim Bantuan Kemanusiaan Berupa Oksigen ke India

Indonesia.

JERNIH-Untuk membantu pemerintah India yang tengah kesulitan memenuhi kebutuhan Oksigen bagi pasian Covid-19, Pemerintah Indonesia mengirimkan alat konsentrator oksigen ke India.

Pengiriman Oksigen konsentrat tersebut merupakan bantuan kemanusiaan dari pemerintah Indonesia. Bantuan tersebut akan segera diberangkatkan dengan menggunakan pesawat Garuda Indonesia.

“Bantuan kemanusiaan yang akan dikirimkan ini berupa 200 unit oxygen concentrators,” kata Menteri Luar Negeri Retno LP Marsudi, dalam konferensi pers pelepasan bantuan kemanusiaan Indonesia untuk India dari Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Rabu (12/5).

Sepanjang terjadinya pandemi Covid-19. pengiriman bantuan kemanusiaan dari Indonesia ke India bukan yang pertama kali. Sebelumnya, pemerintah bersama asosiasi dan pelaku industri Indonesia juga telah mengirimkan bantuan untuk India pada 10 Mei lalu, berupa 1.400 unit tabung oksigen.

“Bantuan kemanusiaan ini adalah wujud solidaritas bangsa dan rakyat Indonesia kepada India, bantuan ini diharapkan dapat membantu India dalam menangani pandemi Covid-19,” kata Retno lebih lanjut. .

Dijelaskan Retno bahwa sejak lama, Indonesia dan India telah bekerja sama dalam melawan virus corona. Indonesia dan India merupakan kelompok negara yang mendukung pengadaan vaksin melalui kerangka multilateral COVAX.

“Indonesia berdiri bersama India dalam masa yang sulit ini dan kami berkomitmen untuk berbagi beban ini dengan masyarakat India,” kata Duta Besar India untuk Indonesia, Manoj Kumar Bharti yang hadir dalam acara tersebut.

Retno juga mengingatkan sikap Indonesia yang mendorong solidaritas, kolaborasi dan kerjasama antar negara dalam melawan pandemi, sebab semua negara menghadapi ancaman sama.

“Tak ada negara yang boleh tertinggal. Tidak ada negara yang aman hingga semua negara telah aman. Hanya dengan spirit solidaritas dan kerja sama kita bisa keluar dari pandemi ini sebagai pemenang,” ujarnya dikutip Antara. (*)

Hingga saat ini, kata Retno, Indonesia mencermati perkembangan pandemi Covid-19 di India, termasuk meningkatnya kebutuhan pasokan oksigen yang mendesak untuk menangani angka kasus Covid-19 di negara tersebut. (tvl)

Back to top button