Bogor Punya Ikon Baru Alun-Alun Kota Bogor yang Diresmikan Ridwan Kamil
Meski telah diresmikan namun untuk sementara Alun-Alun Kota Bogor belum dibuka untuk umum, karena menunggu tuntasnya pengerjaan relief dan lainnya.
JERNIH-Kota Bogor kini memiliki ikon atau identitas baru setelah Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil meresmikan Alun-Alun Kota Bogor yang berada di Jalan Kapten Muslihat, Kota Bogor. Alun-Alun ini akan menjadi ikon atau identitas baru di Kota Hujan.
Peresmian ikon baru Kota bogor itu dilakukan bersamaan dengan ulangtahun Walikota Bogor, Bima Arya.
“Jadi hari ini istimewa, kang Bima ulang tahun sambil meresmikan alun-alun. 27 kota dan kabupaten di Jawa Barat itu diberikan hibah untuk pembangunan alun-alun sebagai identitas dari kota kabupaten masing-masing dengan dukungan anggaran dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat,” kata Ridwan Kamil, kepada wartawan di lokasi, Jumat (17/12/2021).
Keistimewaan pembangunan Alun-Alun Kota Bogor ini karena terintegrasi dengan bangunan bersejarah yakni Stasiun Bogor dan Masjid Agung. Kang Emil berharap keberadaan alun-alun ini bisa menjadikan Kota Bogot semakin nyaman dan aman.
“Mudah-mudahan ini menjadi ciri, karena ciri kota yang baik adalah warga yang sering nongkrong di alun-alun dan taman publik yang menandakan kotanya aman dan nyaman. Semoga dengan ini bisa menaikan kelas Kota Bogor sebagai kota aman nyaman dilengkapi fasilitas reformasi transportasi publik yang dilakukan Pemkot Bogor,” kata Kang Emil lebih lanjut.
Pria yang biasa disapa Kang Emil tersebut memuji pembangunan Alun-Alun Kota Bogor yang menelan biaya sekitar Rp 15 miliar ini, sangat baik dilihat baik dari segi desain, konsep maupun pengerjaannya.
“Saya kasih nilai 9 atas desain, konsep dan pengerjaannya. Tinggal ke depan dijaga,” pintanya.
Kepala Dinas Perumahan dan Pemukiman (Disperumkim) Kota Bogor Juniarti Estiningsih menyebut Alun-Alun Kota Bogor memiliki berbagai macam fasilitas yang nantinya bisa dinikmati oleh masyarakat.
Pada Alun-Alun Kota Bogor terdiri dari 4 macam zona. Yang pertama adalah zona botani, di sana ada pedestrian juga relief sejarah Kapten Muslihat yang semuanya CSR dari Bank BJB.
Kedua yakni zona olahraga. Pada zona ini masyarakat bisa menikmati ruang terbuka hijau yang dilengkapi fasilitas olahraga, bermain anak dan jogging track dilengkapi TIC (Trans Information Center) untuk informasi terkait Kota Bogor.
Ketiga zona plaza dilengkapi podium untuk masyarakat atau komunitas dan lainnya berekspresi.
Keempat zona religi yang terpampang Asmaul Husna yang terintegrasi dengan Masjid Agung apabila sudah rampung. (tvl)