POTPOURRI

Final Miss World Ditunda karena 17 Kontestan Positif Covid

Penyelenggara dan otoritas kesehatan Puerto Rico, Miss World 2021 memutuskan malam final Miss World diundur hingga 90 hari.

JERNIH-Panitia Miss World 2021 di Puerto Rico mengumumkan pembatalan ajang Miss World 2021 yang telah sampai pada tahap grand final. Hal tersebut disebabkan sekitar 300 peserta hingga panitia Miss World 2021 terkonfirmasi positif COVID-19.

Pembatalan malam final kontes kecantikan internasional tersebut mendadak dilakukan setelah muncul laporan sejumlah kontestan terinfeksi COVID-19.

“Beberapa jam sebelum final Miss World 2021, penyelenggara membatalkan acara setelah 17 kontestan dan panitia dinyatakan terinfeksi COVID-19,” tulis Manilla Post.

Dalam laporannya, menyebut sebanyak 17 dari 97 kontestan yang berpartisipasi di Miss World 2021 positif COVID-19. Di antaranya yang terkonfirmasi positif COVID-19 adalah wakil Indonesia atas nama Carla Yules.

Final Miss World 2021 seharusnya dilaksanakan pada Kamis (16/11/2021) di San Juan, Puerto Rico. Namun karena banyak finalis yang terkena COVID-19, penyelenggara dan otoritas kesehatan Puerto Rico, Miss World 2021 memutuskan malam final Miss World diundur hingga 90 hari. Adapun lokasinya tetap sama yakni Puerto Rico Coliseum Jose Miguel Agrelot.

Terkait kondisi Carla Yules, Konsulat Jenderal (Konjen) RI Houston, Andre Omer Siregar menyebut jika Carla Yules sedang menjalani karantina bersama peserta Miss World 2021 lainnya. Carla akan segera kembali ke Indonesia.

“Sampai dengan 17 Desember 2021, dikonfirmasi bahwa Carla dalam kondisi kesehatan yang stabil dan menjalani karantina di hotel bersama kontestan Miss World yang terkena Covid lainnya,” kata Andre pada Sabtu (18/12/2021).

Andre juga menyebut telah melakukan koordinasi dengan sejumlah pihak untuk memastikan kondisi kesehatan Carla Yules dan berharap Carla mendapat penanganan medis yang tepat.

“Kita melakukan koordinasi dengan beberapa pihak untuk pastikan kondisi Carla baik dan mendapat penanganan medis yang tepat,”.

Rencananya, setelah menjalani karantina dan dinyatakan sembuh, Carla akan kembali ke Puerto Rico untuk mengikuti tahapan kontes Miss World yang tertunda karena kasus Covid.

Banyak penggemar dan komunitas pageant lovers dari seluruh dunia sudah terlanjur datang ke Puerto Rico untuk menyaksikan aksi para jagoannya di Miss World 2021. Mereka kecewa dengan penundaan acara tersebut.

“Tapi mungkin ini yang terbaik buat semua kontestan,” kata Bayu dari Indonesia dalam sebuah video di akun @indopagents, Jumat (17/12/2021). Ia juga mendoakan Carla Yules segera sembuh. (tvl)

Back to top button