90 Persen Penduduk Taiwan Enggan Gunakan Vaksin Buatan Sendiri
- Taiwan sedang merampungkan uji klinis tahap akhir vaksin buatan sendiri.
- Penduduk Taiwan ditanya apakah akan mengunakan vaksin domestik.
- Hanya satu persen lebih sedikit yang bersedia.
JERNIH — Medigen Vaccine Biologics Corps sedang menguji coba vaksin buatannya, tapi hanya 83.793 — atau satu persen dari 8,28 juta orang yang mendaftar vaksinasi — bersedia disuntik vaksin dalam negeri.
CNA melaporkan Pusat Komando Epidemi Pusat (CECC) menerima 8,28 juta pendaftar vaksinasi. Sebanyak 39 persen memilih vaksin Moderna, 4,98 persen memilih AstraZeneca, 1,01 persen bersedia disuntik vaksin Medigen.
Sebanyak 4,14 juta orang, atau sekitar 50 persen, tidak secara khusus memilih vaksin yang diinginkan. Rincinya, ada yang bersedia disuntik vaksin apa saja asal jangan Medigen. Lainnya, nggak masalah disuntik Medigen, tapi kalau bisa Moderna.
Sejak Rabu, hampir 24 jam setelah putaran keempat pendaftaran vaksinasi dimulai, sekitar satu juta orang membuat janji divaksin.
Sebelumnya, kepala CECC Chen Shih-chung mengatakan seluruh dari 1,4 juta oran dapat melanjutkan dan membuat janji vaksinasi tanpa harus menunggu pesan teks pemberitahuan.