Lebih 1.300 Kendaraan Diputar Balik dari Puncak karena Langgar Ganjil Genap
Jumlah tersebut diperoleh selama operasi tiga hari dari delapan titik penyekatan pada jalur menuju Puncak.
JERNIH-Satgas Covid-19 Kabupaten Bogor memutar balik lebih dari 1.300 kendaraan kearah Jakarta karena plat nomor kendaraan tak sesuai tanggal yakni ganjil genap.
Tindakan memutar balik kendaraan dari arah Jakarta tersebut diperoleh dari delapan jalur menuju Puncak yang disekat oleh petugas gabungan.
“Kami petugas kepolisian satuan lalu lintas Polres Bogor bersama tim satgas Covid-19 masih menggelar penyekatan di delapan titik, menuju kawasan wisata Puncak Bogor,” kata Kasat Lantas Polres Bogor, AKP Dicky Pranata, pada Minggu (14/11/202).
Jumlah kendaraan yang berhasil diputar balik tersebut merupakan hasil operasi sejak Jumat (12/11/2021) lalu hingga hari Minggu. Operasi gabungan dilakukan selama tiga hari.
Penyekatan jalan menuju Puncak merupakan pelaksanaan pemberlakuan ganjil genap (Gage) di wilayah Bogor. Penyekatan oleh tim gabungan antara lain dilakukan dilakukan di simpang Gadong, Ciawi, Bogor.
Operasi gabungan bersama satgas Covid wilayah Bogor melibatkan berbagai instansi terkait.
Menurut Dicky kawasan wisata dan restoran di kawasan Puncak sudah beroperasi normal. Pada Sabtu (13/11/2021) lalu, laulintas terbilang sangat padat, sehingga petugas gabungan memberlakukan sistem one way dari arah puncak menuju Jakarta.
“Kawasan wisata maupun restoran yang berada di kawasan wisata Puncak yang sudah buka, tetap harus mengikuti protokol kesehatan, yakni kapasitas harus 250 persen,”. (tvl)