Crispy

Dwayne ‘The Rock’ Johnson Ogah Lagi Mencalonkan Diri Jadi Presiden AS

  • Dua kali The Rock mengatakan ingin mencalonkan diri jadi presiden AS.
  • Kini dia mengatakan nggak mungkin deh Founding Father berpikir pria bertato jadi presiden AS.

JERNIH — Tahun 2020, saat berkampanye untuk Joe Biden/Kamala Harris, Dwayne ‘The Rock’ Johnson mengatakan; “Suatu kehormatan menjabat sebagai presiden.”

Jajak pendapat yang digelar setelah The Rock mengeluarkan pernyataan itu menunjukan 46 persen orang AS akan mendukung pencalonannya sebagai presiden.

Tahun 2021, digelar lagi jajak pendapat. Hasilnya, 46 persen orang AS akan memilihnya jika The Rock mencalonkan diri sebagai presiden.

Dalam wawancara dengan Tracy Smith dari CBS, Jumat 7 Oktober, The Rock mengatakan; “Tidak mungkin baginya mendapat tawaran menuju Gedung Putih.”

Di Twitter-nya, The Rock juga menulis; “Saya tidak berpikir para Founding Fathers pernah membayangkan seorang pria bertubuh kotak-kotak, botak, bertato, setengah hitam, setengah Samoa, minum tequla, mengemudi truk pick-up, memakai fanny pack, bergabung dengan mereka.”

Lebih jauh melihat ke belakang, The Rock kali pertama melontarkan gagasan mencalonkan diri sebagai presiden tahun 2017, atau setahun setelah Donald Trump terpilih.

Saat itu dia mengatakan; “Saya akan mempertimbangkannya jika itu yang diinginkan rakyat.”

The Rock adalah pengkritik keras dan terbuka Donald Trump menyusul protes Black Lives Matter yang dipicu kematian George Floyd di tangan polisi Minneapolis, Minnesota, Mei 2020.

Back to top button