Crispy

Inggris Larang Iklan Gadis Makan Keju Sambil Menggantung Terbalik

Mondelez mengatakan iklan itu ditujukan untuk orang tua, dan hanya ditampilkan di program untuk orang dewasa.

JERNIH – Regulator periklanan Inggris (ASA) telah melarang iklan TV yang menunjukkan seorang gadis makan keju sambil tubuhnya menggantung terbalik. Iklan itu dinilai dapat mempromosikan salah perilaku yang dapat menyebabkan tersedak.

Larangan itu bukan tanpa alasan. Ada anak-anak yang mencoba meniru tingkah gadis-gadis belia itu. Ada satu orang yang mengeluh bahwa seorang kerabatnya yang berusia tiga tahun telah makan makanan sambil menggantung terbalik gara-gara melihat iklan ini.

Iklan untuk keju Dairylea, produksi perusahaan makanan ringan raksasa AS Mondelez, telah ditampilkan di layanan video-on-demand Inggris pada Agustus tahun lalu. Iklan ini menampilkan dua gadis, berusia enam dan delapan tahun, tergantung terbalik dari tiang gawang sepak bola. Keduanya asyik mengobrol tentang makanan sambil posisi badannya terbalik. Salah satu gadis kemudian makan sepotong keju Dairylea.

Pihak Mondelez mengatakan iklan itu ditujukan untuk orang tua, dan telah ditampilkan hanya pada program untuk orang dewasa. Selain itu posisi tubuh kedua gadis belia itu saat terbalik berada cukup dekat dengan tanah agar aman jika terjatuh. Ada pula orang dewasa yang mengawasi mereka dapat dilihat di latar belakang.

Namun, The Advertising Standards Authority (ASA) Inggris menyimpulkan bahwa ini bukanlah faktor yang cukup untuk mengurangi risiko bahaya. [BBC]

Back to top button