Istri Posting Rasis, Pemain LA Galaxy Dipecat
Los Angeles — Tea Katai, istri pemain sepakbola Los Angeles (LA) Galaxy, dua kali memposting ungkapan rasis. Manajemen LA Galaxy memecat gelandang Aleksandar Katai, suaminya.
Postingan Tea pertama menyeru agar pemrotes dibunuh. Postingan kedua, memperihatan foto penjarahan, dan salah satu penjarah membawa kotak sepatu Nike warna hitam
Tea memplesetkan Black Live Matter menjadi Black Nikes Matter. Kedua postingan itu telah dihapus.
Manajemen LA Galaxy mengatakan pihaknya menentang rasisme dan kekerasan. “Hari ini kami tahu ada serangkaian postingan media sosial berbau rasis dan kekerasan,” demikian keterangan resmi klub.
Aleksandar Katai mengatakan posting Instagram istrinya tidak dapat diterima. “Saya tidak pernah berbagi pandangan rasis di keluarga,” kata Katai.
“Ini kesalahan keluarga saya. Kesalahan saya. Saya akan mengambil tindakan untuk belajar, memahami, mendengarkan, dan mendukung komunitas kulit hitam,” lanjut Katai.
Jumat lalu, LA Galaxy mengumumkan kepergian Katai. Menurut klub, kedua pihak sepakat berpisah dengan baik-baik.
Katai, kini berusia 29 tahun, sebelumnya bermain di Chicago Fire. Tahun lalu ia dikontrak LA Galaxy, dan baru menjalani musim pertamanya.
Berasal dari Serbia, Katai baru enam kali mengenakan kostum tim nasional. Empat di antaranya saat berlaga di Piala Dunia 2018.
Sebelum ke MLS, Katai bermain di Yunani, Serbia, dan Spanyol.