Kanye West Bersiap Maju Lagi Pada Pilpres AS 2024
Ia mengisyaratkan keinginannya di Twitter miliknya
JERNIH-Gagal nyapres tahun ini nampaknya tak bikin Rapper sensasional Kanye West putus asa. Meskipun ia mengaku kalah dalam babak penyisihan pada Pilpres Amerika Serikat 2020 namun ia mengaku tetap semangat.
West bahkan secara mengejutkan mengabarkan rencana masa depannya untuk mencoba lagi peruntungannya pada Pemilu AS yang akan datang.
Rencana West tersebut dapat dilihat dalam cuitannya di Twitter, dimana West mengisyaratkan publik bahwa dirinya akan kembali maju untuk Pemilu AS 2024 mendatang.
Suami Kim Kardashian itu melengkapi cuitannya dengan sebuah foto dirinya dengan background peta Amerika Serikat sembari tersenyum.
“KANYE 2024,” tulisnya di Twitter.
Cuitan West di media sosialnya mengenai niat politiknya pada tahun 2024, mendapat berbagai komentar warganet. Ada yang menolak wacananya tersebut, namun tak sedikit yang mendukung keinginannya itu;
“Hanya akan mengabaikan ini,” tulis akun @marwoodJB mengomentari cuitan West.
“Haha, enyah saja kawan. Sangat menyedihkan,” kata akun @arianadmicheals.
Namun, ada juga mendukung West atas keputusannya itu.
“Kamu mendapatkan suaraku sebagai presiden berkulit hitam,” tulis akun @offialmrtoxic.
Sejak awal pendaftaran banyak yang memprediksikan bahwa ia akan kalah dalam Pilpres AS 2020 ini. Sebab namanya hanya terdaftar di 11 negara bagian karena keterlambatan pendaftaran.
Media Variety memberitakan, pada Kamis 5 November 2020 lalu, West mendapatkan suara sekitar 0,4 persen di Vermont, Utah, Oklahoma. Dan hanya mendapat 0,2 persen di Colorado, Iowa dan Lousiana.
Pada Selasa 3 November 2020 lalu, West mengumumkan bahwa ia memilih dirinya sendiri saat Pemilu AS. Ia juga mengatakan, ini menjadi kesempatan pertamanya memilih dalam Pilpres dan melengkapi cuitannya dengan mengunggah foto dirinya sedang memberikan suara di Wyoming. (tvl)