Robert Lewandowski Samai Rekor Gol Gerd Mueller
- Robert Lewandowski nyaris memecahkan rekor gol Gerd Mueller, tapi tembaknnya diselamatkan penjaga gawang Freiburg.
- Di babak kedua, tidak ada lagi peluang untuk striker asal Polandia ini.
JERNIH — Striker Bayern Muenchen Robert Lewandowski mencetak gol ke-40 di Bundesliga musim ini untuk menyamai rekor Gerd Mueller.
Gol ke-40 Lewandowski dibuat melalui titik penalti saat Bayern Muenchen bermain 2-2 di kandang SC Freiburg. Lewandowski memberi penghormatan kepada Mueller, dengan memperlihatkan kasus bertuliskan 4EVER GERD saat merayakan gol itu.
Gerd Mueller, legenda Bayern Muenchan dan timnas Jerman, mencetak 40 gol pada musim 1971-1972. Rekor itu tidak pernah bisa didekati siapa pun selama hampir setengah abad. Lewandowski pantas bangga menyamainya.
“Saya bangga membuat sejarah untuk Bayern Muenchen, dan berperan menciptakan cerita yang akan dituturkan penggemar kepada anak-anak mereka,” kata Lewandowski di Twitter-nya.
Dalam pertandingan itu Lewandowski juga nyaris memecahkan rekor Mueller dengan mencetak gol ke-41. Kesempatan itu diperoleh sebelum Manuel Gulde menyamakan kedudukan menit ke-29.
Di babak kedua, Lewandowski tidak memiliki peluang lagi. Leroy Sane membuat Bayern Muenchen unggul 2-1 menit ke 53. Sembilan menit sebelum laga berakhir, Christian Gunter menyamakan kedudukan 2-2 dan memaksa Bayern pulang dengan satu angka.