Crispy

Satgas Covid Ingatkan Pemprov DKI Cegah Klaster Jemput Habib Rizieq Shihab

Wiku bahkan menawarkan bantuan melakukan screening terhadap orang yang dinilai beresiko memunculkan klaster baru.

JERNIH- Tugas Penanganan Covid-19 mengingatkan pentingnya Pemprov DKI Jakarta melakukan antisipasi munculnya klaster baru penularan virus Corona paska berlangsungnya penjemputan Rizieq Shihab, pada Selasa (10/11/2020). Pada saat itu diketahui terjadi kerumunan massa yang dikhawatirkan menimbulkan klaster baru.

“Kami mendorong Satgas serta fasilitas kesehatan di area setempat untuk melakukan screening untuk mengantisipasi klaster baru,” kata Juru Bicara Satgas Covid-19, Wiku Adisasmito, pada Rabu (11/11/2020).

Wiku menjelaskan bahwa pelaksanaan screening dapat dimulai dengan melakukan test terhadap orang-orang yang berisiko memunculkan klaster penularan Covid-19.

Kemudian jika ditemukan orang dari kerumuman tersebut memenuhi kriteria suspek Covid-19, maka orang tersebut akan dirujuk ke salah satu rumah sakit rujukan untuk ditangani secara medis.

Dan bila orang tersebut tidak memenuhi kriteria suspek Covid-19, maka yang bersangkutan cukup menjalani isolasi mandiri.

Wiku bahkan menawarkan bantuan demi menjaga keamanan dan kesehatan nasional

“Jika merasa membutuhkan bantuan, maka kami sangat terbuka untuk menolong, karena hal ini untuk keamanan dan kesehatan nasional pula,” kata Wiku.

Sebelumnya pada Selasa (10/11/2020) berlangsung kegiatan penjemputan Rizieq yang baru kembali dari Arab Saud di Bandara Soetta dan dilanjutkan dengan kegiatan di rumah Rizieq, di Petamburan, Jakarta Pusat.

Pada kedua kegiatan tersebut terlihat banyak orang yang tidak menjaga jarak dan tidak mengenakan masker, termasuk Rizieq sendiri. Hal tersebut dikhawatirkan berpotensi menularkan virus Corona dan menimbulkan klaster baru.

“Aktivitas seperti batuk, bersin, serta berbicara mampu menghasilkan droplet dan hal ini dapat meningkatkan risiko penularan,” kata Wiku.

Selama ini Wiku selalu mengingatkan masyarakat untuk bekerja sama dalam memerangi pandemi Covid-19.

Wiku selalu menekankan pentingnya mematuhi protokol kesehatan dalam keseharian, mulai dari pakaimasker, jagajarak dan cucitangan dengan sabun dan air mengalir. Agar Indonesia segera terbebas dari pandemi Covid-19. (tvl)

Back to top button