Crispy

Sebanyak 30 Calon Taruna Akmil Terpapar Covid-19

Andhika meminta agar Calon taruna yang positif Covid-19 tetap mendapat kesempatan mengikuti seleksi meski dilakukan secara terpisah.

JERNIH-Sebanyak 30 orang calon taruna Akademi Militer (Akmil) positif terpapar Covid-19. Seluruhnya dalam kondisi sehat, beberapa di antaranya mengalami batuk dan pilek.

Saat ini seluruh siswa positif Covid menjalani isolasi di Rumah Sakit Dokter Soedjono, Magelang, Jawa Tengah. Informasi disampaikan Kakesdam IV Diponegoro Kolonel CKM Rusli

“Ada 30 calon taruna yang positif dan kami langsung isolasi di RS tingkat dua Dr Soedjono,” kata Rusli, dalam video youtube TNI Angkatan Darat (AD), Minggu (6/9/2020). “Sampai saat ini kondisi dalam keadaan baik walaupun ada beberapa keluhan batuk-pilek yang semakin membaik,” kata Rusli menambahkan.

Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Andika Perkasa memerintahkan jajarannya dan panitia seleksi untuk menjemput semua siswa yang positif Covid-19 dari rumah sakit dan meminta agar mereka diisolasi di Perguruan Tinggi Akmil, Magelang.

Andhika menghendaki para Calon taruna tersebut tetap mempunyai kesempatan ikut seleksi meskipun mereka terinfeksi Covid-19. Andhika juga menyatakan agar kasus Covid-19 tidak merugikan siswa taruna Akmil.

” (Kalau mereka tetap ikut seleksi) Jadi tidak merugikan mereka sebagai calon taruna,” kata Andhika.

Selanjutnya para calon taruna yang positif Covid-19 segera dibuatkan tempat isolasi mandiri.

“Agar calon taruna Akmil ini bisa terus seleksi tanpa harus dirugikan hanya karena mereka positif,”.

Andika meminta Kepala Pusat Kesehatan (Kapuskes) Angkatan Darat langsung menghubungi panitia seleksi dan menjamin agar 30 calon taruna itu tetap bisa mengikuti proses seleksi

“Kaskes akan langsung menghubungi panitia pusat agar calon taruna yang memang peruntukannya untuk Akmil ini bisa terus ikut seleksi” kata Andhika lebih lanjut.

Pada bulan Juli lalu, sebanyak 1.280 anggota TNI di Sekolah Calon Perwira (Secapa) AD diketahui positif Covid-19. Mereka terdiri dari 991 merupakan perwira siswa, sedangkan 289 orang lainnya staf atau anggota dari Secapa AD beserta keluarganya. (tvl)

Back to top button