Crispy

Tentara Ukraina: Internet Starlink Elon Musk Ubah Teater Perang

  • Internet Starlink menyediakan koneksi untuk drone yang menyasar dan menghancurkan tank Rusia.
  • Di medan tempur, tentara Ukraina bisa selfie sebelum terlibat baku tembak hidup atau mati.

JERNIH — Tentara Ukraina mengatakan keputusan miliarder Elon Musk menyediakan Internet Starlink selama invasi Rusia mengubah teater perang.

“Rusia berusaha meledakan semua komunikasi kami,” kata Dima, prajurit Ukraina yang menyamarkan namanya, seperti dikutip New York Post. “Mereka tidak bisa melakukannya karena Starlink bekerja di bawah tembakan rudal dan artileri.”

Internet Starlink, masih menurut Dima, mempersulit Rusia dan mengubah teater perang di sekujur Ukraina.

Musk mengirim terminal Starlink atas permintaan pejabat Ukraina akhir Februari 2022. Saat itu Rusia menargetkan serangan ke seluruh akses komunikasi, yang membuat Ukraina terancam tidak bisa berkomunikasi dengan dunia luar.

Berbicara kepada wargawan David Patrikarakos, Dima mengatakan Internet Starlink bekerja di Muriopol — di tengah gempuran brutal Rusia yang berusaha meratakan seluruh kota.

Wakil PM Ukraina Mykhailo Fedorov, yang kali pertama meminta Musk menyediakan akses Starlink, mengatakan kepada Washington Post bahwa layanan itu terbukti sangat efektif menjaga negara tetap online. Lebih 5.000 terminal Starlink aktif di Ukraina pada pertengahan Maret.

Starlink dikabarkan menyediakan koneksi untuk drone Ukraina yang digunakan untuk menghancurkan tank Rusia. Musk juga memberi pembaruan rutin di Twitter tentang kemampuan Starlink di Ukraina.

Awal Maret, miliarder itu mengungkapkan SpaceX mengambil tindakan karena pemadaman internet aneh di Ukraina. “Internet sipil Ukraina mengalami pemadaman aneh, mungkin akibat cuaca buruk,” kata Musk. “Jadi SpaceX membantu memperbaikinya.”

Awal bulan ini pejabat tinggi Pentagon memuki kemampuan Starlink melawan upaya peretasan dan jamming Rusia, dan menggambarkan prestasi itu sebagai menggelitik.

Back to top button